Pengurus Forum Komunikasi Komite Sekolah Jakarta Timur Dikukuhkan

Kamis, 12 Januari 2023 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 3023

Wali Kota Jaktim Kukuhkan Forum Komunikasi Komite Sekolah

(Foto: Nurito)

Wali Kota Jakarta Timur. Muhammad Anwarm didampingi Sekretaris Kota Fredy Setiawan, Kamis (12/1), mengukuhkan 51 pengurus Forum Komunikasi Komite Sekolah (FKKS) Kota Jakarta Timur, masa bakti 2022 hingga 2026. Kegiatan yang diadakan di Ruang Serba Guna Blok C Kantor Wali Kota, ditandai pemasangan pin kepada pengurus FKKS.

Memecahkan permasalahan sekolah dengan cara kekeluargaan

Dalam sambutannya, Anwar mengatakan, keberadaan FKKS sebagai mitra sekolah sangat penting untuk membantu memecahkan permasalahan sekolah dengan cara kekeluargaan, demi kemajuan dunia pendidikan.

“Saya harap, fungsi komite sebagai pengawas dapat berjalan dengan baik. Ini tentu untuk  kemajuan dunia pendidikan kita. Diharapkan ke depan tumbuh generasi milenial yang berakhlakul karimah jauh dari hal negatif, " beber Anwar.

Ketua FKKS Jakarta Timur, Syamsul Bahri menegaskan, kehadiran FKKS ini bukan backing sekolah melainkan sebagai mitra dengan sekolah-sekolah.

Dia mengungkapkan, setelah pengukuhan ini pihaknya akan roadshow ke sekolah, kemudian menyusun program kerja, salah satunya membantu menyosialisasikan program Kurikulum Merdeka kepada orang tua murid

“Langkah awal setelah pengukuhan ini, kita akan roadshow ke sekolah," kata Syamsul.

Syamsul menjelaskan, saat ini anggota FKKS yang ada di Jakarta Timur mencapai 1.200 orang. Mereka berasal dari sekolah negeri, jenjang pendidikan SD, SMP hingga SMA.

BERITA TERKAIT
 200 Personel PPSU Disiagakan di Kolong Tol Becakayu Tiap Hari

200 Personel PPSU Disiagakan di Kolong Tol Becakayu Tiap Hari

Selasa, 10 Januari 2023 2063

 Urban Healing Garden Cibubur Diresmikan

Urban Healing Garden Cibubur Diresmikan

Selasa, 10 Januari 2023 3130

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1170

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1055

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1551

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 840

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 508

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks