Yuk, Ikuti Donor Darah di Balai Kota

Selasa, 29 November 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 1629

Yuk! Donor Darah di Balai Kota

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta menyelenggarakan bakti sosial donor darah di Gedung Blok G Balai Kota.

Kegiatan dimulai pukul 08.00-12.00

Kegiatan yang dimulai dari 29-30 November 2022 ini dihelat dalam rangka memperingati HUT ke-51 KORPRI.

Sub Koordinator Kesejahteraan Pegawai BKD DKI Jakarta, Arifin mengatakan, kegiatan donor darah menyasar para PNS dan non-PNS Pemprov DKI Jakarta yang bekerja di lingkungan kompleks Balai Kota. Sedikitnya, terdapat 300 kantong darah yang disediakan selama dua hari pelaksanaan donor darah ini.

“Kegiatan dimulai pukul 08.00-12.00. Total 300 kantong. Per harinya disediakan 150 kantong,“ ungkapnya, Selasa (29/11).

Arifin menyampaikan, selama ini kegiatan donor darah digelar dua kali setahun untuk memperingati HUT DKI Jakarta dan HUT KORPRI. Pihaknya optimistis 300 kantong darah bisa terkumpul melihat antusiasme pegawai Pemprov DKI Jakarta mendonorkan darah cukup tinggi.

Donor darah dinilai bukan hanya dapat menyelamatkan nyawa sesama, tapi juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonor. Bila donor darah sudah menjadi gaya hidup, tentu akan mempengaruhi stok darah di DKI Jakarta.

“Antusiasme pegawai cukup tinggi, jadi digelar selama dua hari. Hingga pukul 10.30 sudah ada 122 pendaftar atau calon pendonor,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 150 Kantong Darah Jadi Target Donor Darah di Kantor Walkot Jaksel

Peringati HUT Korpri, Pemkot Jaksel Adakan Aksi Donor Darah

Selasa, 15 November 2022 1734

Marullah Minta HUT KORPRI ke51 Momentum Berikan LayananTerbaik Untuk Masyarakat

HUT ke-51 KORPRI, Sekda Minta ASN DKI Terus Beri Layanan Terbaik

Kamis, 24 November 2022 3398

100 Veteran Meriahkan HUT KOPRI di Jakarta Utara

Peringatan HUT Korpri Pemkot Jakarta Utara Digelar Virtual

Kamis, 17 Desember 2020 1894

PJ Gub bhakti sosial dan donor darah dengan PPSU

Pj Gubernur Apresiasi Baksos Kejati DKI

Sabtu, 12 November 2022 2220

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1179

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1064

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1562

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 544

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks