Dongkrak Kunjungan Wisata ke Kepulauan Seribu Lewat Travel Fair

Selasa, 29 November 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2214

Travel Fair Kepulauan Seribu di Blu Plaza Bekasi Tawarkan Berbagai Promo Wisata

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Administrasi Kepulauan Seribu menggelar kegiatan promo wisata travel fair di pusat perbelanjaan Blu Plaza, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Ada wisata alam seperti snorkling, diving dan memancing

Asisten Perekonoian dan Pembangunan (Asekbang) Kepulauan Seribu, Iwan P Samosir mengatakan, trafel fair sebagai upaya mempromosikan destinasi wisata dan produk khas Kepulauan Seribu, sehingga masyarakat di wilayah Jabodetabek tertarik dan melakukan kunjungan ke Kepulauan Seribu.

"Yang baru kita bangun setelah pandemi, ada wisata religi situs makam keluarga Kesultanan Banten di Pulau Panjang. Lalu ada juga pusat kuliner UMKM di Pulau Untung Jawa," ujar Iwan, Selasa (29/11).

Dikatakan Iwan, tingkat kunjungan wisatawan ke Kepulauan Seribu sebelum pandemi bisa mencapai lima juta orang per tahun. Dari jumlah itu, sekitar 10 persen di antaranya merupakan wisatawan mancanegara.

Diharapkan Iwan seiring telah menurunnya grafik pandemi, kegiatan dan kunjungan pariwisata ke Kepulauan Seribu kembali meningkat, sehingga sektor wisata bisa mengakselarasi pertumbuhan economi masyarakat di Kepulauan Seribu.

"Ada wisata alam seperti snorkling, diving dan memancing. Lalu ada wisata sejarah dan religi yang tidak kalah menarik," katanya.

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Economic Kreatif (Sudin Parekraf) Kepulauan Seribu, Puji Astuti menjelaskan, Travel Fair Kepulauan Seribu yang berlangsung di pusat perbelanjaan Blu Plaza digelar sejak Senin (28/11) hingga Jumat (9/12) mendatang. Selain menampilkan promo wisata, juga ditampilkan produk kulines dan kriya khas Kepulauan Seribu serta hiburan.

"Kita mengajak beberapa agen travel perjalanan yang memberikan sejumlah promosi wisata. Secara bergilir kegiatan serupa akan kita laksanakan ke sejumlah lokasi di Jabodetabek," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Jakarta Travel Fair 2022 Digelar di Makassar

Jakarta Travel Fair 2022 Digelar di Makassar, Ajak Warga Makassar Kunjungi Wisata Urban di Jakarta

Jumat, 16 September 2022 2410

Provinsi DKI Jakarta Siap Dongkrak Kunjungan Wisatawan Domestik

Gelar Jakarta Travel Fair 2022, Provinsi DKI Jakarta Siap Dongkrak Kunjungan Wisatawan Domestik

Rabu, 24 Agustus 2022 1927

 DKI Tampilkan Delapan Ikon Betawi di MTF Surabaya 2018

DKI Tampilkan Delapan Ikon Betawi di MTF Surabaya 2018

Jumat, 13 April 2018 4780

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11176

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1102

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 665

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1037

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 630

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks