BPBD: Empat Ruas Jalan Tergenang Masih Ditangani

Senin, 28 November 2022 Reporter: Folmer Editor: Erikyanri Maulana 1941

Empat Ruas Jalan di Jakarta Tergenang Masih Ditangani

(Foto: Istimewa)

Hujan beritensitas sedang hingga lebat yang mengguyur sebagian besar wilayah DKI Jakarta mengakibatkan genangan di empat ruas jalan, Senin (28/11) sore.

Genangan ditargetkan surut dalam waktu cepat


Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, genangan disebabkan curah hujan sedang hingga lebat mengakibatkan genangan di empat ruas jalan hingga pukul 18.00 WIB.

Genangan terjadi di Jalan Penganten Ali Ciracas, Jakarta Timur dengan ketinggian 30 sentimeter dan Jalan Rawa Cupang Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan setinggi 20 sentimeter.

"Genangan lainnya terjadi di Jalan Haji Garie, Pesanggarahan, Jakarta Selatan setinggi 44 sentimeter dan Jalan Kartika RT 03/04, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat setinggi 55 sentimeter," ujar Isnawa Adji.

Ia memaparkan, BPBD DKI Jakarta terus berupaya melakukan penanganan genangan dengan mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah.

Pihaknya, sambung Isnawa, juga berkoordinasi bersama unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, dan Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi baik.

"Kami juga didukung para lurah dan camat setempat. Genangan ditargetkan surut dalam waktu cepat," paparnya.

Ia juga mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112.

“Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam nonstop,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Genangan di Jalan Kartika Surut

Petugas Gabungan Berhasil Tangani Genangan di Jl Kartika

Senin, 28 November 2022 2362

Sudin Bina Marga Perbaiki Dan Buat Tali Air di Kemanggisan

Sudin Bina Marga Perbaiki dan Buat Tali Air di Kemanggisan

Senin, 28 November 2022 1975

Ini Arahan PJ Gubernur DKI ke Jajaran Pemkot Jaktim

Ini Arahan PJ Gubernur DKI ke Jajaran Pemkot Jaktim

Senin, 28 November 2022 2529

 20 PPSU Pluit Tangani Genangan Rob di Muara Angke

Petugas PPSU Gercep Tangani Genangan Rob di Muara Angke

Jumat, 25 November 2022 2040

Atasi Genangan, Saluran di Jalan Fatmawati Raya Dikuras

Atasi Genangan, Saluran di Jalan Fatmawati Raya Dikuras

Rabu, 23 November 2022 1423

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1258

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1135

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1649

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 441

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1486

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks