Walikota Jakpus Santuni 100 Anak Yatim

Kamis, 11 Juni 2015 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Widodo Bogiarto 12715

Walikota Jakpus Santuni 100 Anak Yatim

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Peringatan Isra Miraj yang digelar Pemkot Administrasi Jakarta Pusat, diwarnai dengan pemberian santunan kepada 100 anak yatim. Mereka berhak menerima uang tunai sebesar Rp 200 ribu dan paket sembako.

Peringatan Isra Miraj diharapkan dapat menjadi evaluasi dan memperbaiki diri dengan hijrah menuju kebaikan

Walikota Jakarta Pusat, Mangara Pardede menjelaskan, uang tunai untuk 100 anak yatim berasal dari Badan Amil, Zakat dan Sedekah (Bazis) sedangkan paket sembako merupakan bantuan dari Suku Dinas Sosial.  

"Peringatan Isra Miraj diharapkan dapat menjadi evaluasi dan memperbaiki diri dengan hijrah menuju kebaikan," kata Mangara, Kamis (11/6).

Selain itu, menurut Mangara, peringatan Isra Miraj ini bagi PNS di lingkungan Pemkot Administrasi Jakarta Pusat dapat menjadi titik awal perbaikan  pelayanan kepada masyarakat yang lebih optimal lagi.

Mangara juga mengimbau kepada seluruh SKPD dan UKPD sebagai pelayan masyarakat harus bekerja dengan ikhlas dan jujur dalam menjalankan pekerjaan apapun, sesuai karakter Rasullah SAW.

"Inti dari Isra Miraj itu sendiri adalah menjalankan ibadah sholat lima waktu bagi umat Islam. Karena dengan sholat kita dapat mengoptimalkan potensi hati, jiwa, akal, pikiran, raga dan akan menumbuhkan rasa sensitivitas hati terhadap hal-hal yang baik sehingga kita memiliki kepribadian yang baik," papar Mangara.

BERITA TERKAIT
Dongkrak ZIS, Jakpus Sebar 6 Ribu Map GAR

Dongkrak ZIS, Jakpus Sebar 6 Ribu Map GAR

Selasa, 09 Juni 2015 4507

Bazis Jakpus Salurkan ZIS 3.300.500.000

Bazis Jakpus Salurkan Zakat ke 4.360 Mustahik

Minggu, 07 Juni 2015 3616

Bazis Galakkan Penggalangan Dana Saat Ramadhan

Ramadan, Bazis Galang Pengumpulan Dana

Jumat, 29 Mei 2015 3953

Bazis Galakkan Penggalangan Dana Saat Ramadhan

Ramadan, Bazis Galang Pengumpulan Dana

Jumat, 29 Mei 2015 3953

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1265

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1141

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1654

Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 493

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 449

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks