Satpol PP Evakuasi Penumpang Kapal di Perairan Pulau Karang Beras

Kamis, 10 November 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 2466

Satpol PP Evakuasi Penumpang Kapal di Perairan Pulau Karang Beras

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Personel Satpol PP Kepulauan Seribu berhasil mengevakuasi 11 penumpang kapal tradisional atau kapal ojek yang terombang-ambing di Perairan Pulau Karang Beras, Kelurahan Pulau Tidung, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. Kapal ojek KM Sinar Semar Mesem terombang-ambing diduga lantaran mengalami kerusakan mesin.

Seluruh penumpang sudah kita evaluasi ke RSUD Kabupaten Kepulauan Seribu

Kepala Satpol PP Kepulauan Seribu  Atok Baroni mengatakan, pihaknya mendapat informasi adanya kapal terombang-ambing dari pengaduan dari salah seorang penumpang kapal melalui layanan 112. Untuk melakukan penanganan, pihaknya meluncurkan Tim Rescue Satpol PP.

"Petugas menggunakan Kapal Satpol PP Praja Wibawa 01. Meluncur ke lokasi sekitar pukul 05.00 pagi tadi," ujarnya, Kamis (10/11).

Dijelaskan Atok, kapal tersebut awalnya berangkat dari Dermaga Utama Pulau Pramuka, sekitar pukul 04.00 dengan tujuan Pulau Tidung. Namun saat tiba di perairan Pulau Karang Beras, kapal mengalami mati mesin.

Diduga, mesin kapal mengalami mati lantaran terdampak cuaca buruk di sekitar lokasi sehingga terombang-ambing. Dipastikan Atok, kejadian tidak sampai mengakibatkan korban jiwa maupun luka berat.

"Seluruh penumpang sudah kita evaluasi ke RSUD Kabupaten Kepulauan Seribu untuk melakukan pemeriksaan dan perawatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Layanan Kapal Jenazah Kepulauan Seribu Diapresiasi

Layanan Kapal Jenazah Makin Dirasakan oleh Warga Kepulauan Seribu

Rabu, 28 September 2022 2215

 Petugas Gulkarmat Evakuasi Kapal Nelayan Bocor di Pulau Harapan

Petugas Gulkarmat Evakuasi Kapal Nelayan Bocor di Perairan Pulau Harapan

Senin, 17 Oktober 2022 2277

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Pohon Mangga Tumbang

Gulkarmat Jaktim Evakuasi Pohon Mangga Tumbang

Rabu, 26 Oktober 2022 2139

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 709

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 986

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 852

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 692

Pembongkaran Tiang Monorel Langkah Tepat Menata Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Langkah Tepat Menata Kawasan Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 390

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks