Adi Kurnia: Pelatihan Kerja Nyata Membantu Warga

Jumat, 26 Agustus 2022 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 1493

Adi Kurnia: Pelatihan Kerja Nyata Membantu Warga

(Foto: Anita Karyati)

Legislator Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, Adi Kurnia Setiadi sangat mengapresiasi adanya pelatihan kerja bagi warga.

Peserta bisa terus belajar dan mengasah kemampuan

Adi mengatakan, melalui pelatihan kerja ini tidak hanya membuat pesertanya memiliki peluang besar diserap dunia kerja, tapi juga bisa membuka peluang menjadikan warga sebagai pelaku usaha.

"Saya sangat mengapresiasi pelatihan-pelatihan kerja agar mereka memiliki bekal keterampilan," ujarnya, saat acara Penutupan Pelatihan Tata Rias di Kantor Lurah Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (26/8) petang.

Adi menjelaskan, pelatihan Tata Rias ini bisa menjadi bekal para peserta yang merupakan kaum perempuan untuk menjadi pelaku ekonomi kreatif.

"Saya berharap ini tidak berhenti sampai di sini. Tapi, peserta bisa terus belajar dan mengasah kemampuan serta membantu meningkatkan perekonomian keluarga," terangnya.

Sebagai anggota Dewan, Adi berkomitmen untuk memastikan APBD digunakan dan memberikan kemanfaatan nyata bagi warga Jakarta.

"Kalau perlu saya ingin agar peserta pelatihan ini tidak hanya dibantu peralatan kerja, modal usaha juga perlu di-support," ungkapnya.

Kepala Seksi Energi Suku Dinas Tenaga Kerja dan Energi Jakarta Timur, Suzukiana menjelaskan, pelatihan Tata Rias Angkatan V di Kantor Kelurahan Cililitan diikuti peserta dari Kecamatan Kramat Jati dan Kecamatan Cipayung.

"Pelatihan berlangsung selama lima hari dengan jumlah 25 peserta. Usai pelatihan mereka diberikan bantuan paket peralatan kerja merias," bebernya.

Lurah Cililitan, Sukarya mengungkapkan, pelatihan kerja ini sangat dibutuhkan warga. Terlebih, tidak sedikit keluarga yang terdampak pandemi COVID-19, banyak yang kehilangan pekerjaan.

"Adanya pelatihan ini bisa menjadi bekal berwirausaha karena kerja di bidang Tata Rias ini bisa dilakukan secara mandiri, tidak harus menunggu panggilan kerja," ucapnya.

Sukarya juga sangat mengapresiasi kehadiran Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Adi Kurnia Setiadi yang tidak hanya memberikan motivasi kepada peserta pelatihan.

"Pak Adi juga memberikan uang apresiasi bagi peserta pelatihan. Kedatangan beliau yang tanpa perlu tata cara formal atau protokoler membuat saya surprise. Ini menjadi angin segar bagi kita dan saya kira ini juga bisa ditiru oleh anggota Dewan lain," tuturnya.

Sementara itu, salah seorang peserta pelatihan Riry merasa sangat senang dengan bisa mengikuti pelatihan Tata Rias. Terlebih, saat acara penutupan diberikan motivasi oleh anggota Dewan dan istrinya yang merupakan artis kenamaan, Melinda.

"Terima kasih Pemprov DKI, Pak Adi dan Bu Melinda atas perhatiannya kepada kami," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Adi Kurnia Dukung Kegiatan Religius Karang Taruna Pondok Kelapa

Adi Kurnia Dukung Kegiatan Religius Karang Taruna Pondok Kelapa

Jumat, 29 Juli 2022 2299

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469392

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308982

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284650

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261328

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196882

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik