Aspal Jembatan Akses Marunda Diperbaiki

Senin, 22 Agustus 2022 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 1719

SDBM Jakut Lakukan Perbaikan Aspalt Jembatan Akses Marunda

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Utara memperbaiki aspal Jembatan Akses Marunda sisi selatan di Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing. Perbaikan dilakukan lantaran sebagian permukaan aspal dari arah Marunda menuju Cilincing dalam kondisi rusak dan bergelombang.

Terutama rawan kecelakaan pemotor

Kepala Satuan Pelaksana (Satpel) Bina Marga Kecamatan Cilincing, Riri Kusrini mengatakan, kondisi aspal yang berlubang dan bergelombang itu dipicu oleh banyaknya kendaraan berat yang melintas dan melakukan pengereman di sekitar area turunan jembatan. Kondisi aspal yang rusak dan bergelombang dikhawatirkan memicu kecelakaan.

"Terutama rawan kecelakaan pemotor. Kalau melintasi bagian yang bergelombang dan pengendara tidak siap, bisa jatuh," ujar Riri, Senin (22/8).

Dikatakan Riri, sebagai tindak lanjut pihaknya mengerahkan delapan personel untuk melakukan perbaikan aspal tersebut. Petugas terlebih dahulu melakukan pengupasan jalan sejak Sabtu (20/8) hingga Minggu (21/8).

Setelah itu pengerjaan dilanjutkan dengan pengaspalan dan menutup bagian jalan yang berlubang. Ditargetkan, perbaikan aspal sepanjang 160 meter tersebut rampung hari ini juga.

"Dinas Bina Marga juga berencana membangun JPO di dekat Jembatan Akses Marunda,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Maret-Juli, 68 Jembatan Telah Dicat Ulang di Jaksel

68 Jembatan di Jaksel Dicat Ulang Periode Maret-Juli 2022

Senin, 08 Agustus 2022 1338

Wakil Wali Kota Jakut Tinjau Pembangunan Waduk Belibis

Wakil Wali Kota Jakut Tinjau Revitalisasi Waduk Belibis

Senin, 22 Agustus 2022 1401

PHB Duri Bangkit Bangkit Dikuras

Pengurasan Saluran Phb Duri Bangkit Ditarget Kelar Akhir Agustus

Sabtu, 20 Agustus 2022 2368

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469115

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308292

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284408

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261057

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196663

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik