Hasil Tes Urine Pejabat Negatif Narkotika

Rabu, 20 Mei 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Lopi Kasim 4889

Hasil Tes Urine Pejabat Negatif Narkotika

(Foto: Reza Hapiz)

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hudajat telah mendapat laporan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) DKI Jakarta terkait tiga pejabat yang dites urine dan terindikasi menggunakan narkotika. Hasilnya, ketiga pejabat tersebut negatif narkotika.  

Sudah diklarifikasi dan konfirmasi, yang bersangkutan memang meminum obat yang mengandung itu, untuk penyakitnya. Bukan pemakai narkoba

Mantan Walikota Blitar tersebut menilai, sebagian pejabat telah mendapat bocoran adanya tes urine usai pelantikan.  

"Ada kabar bocor soal tes urine abis pelantikan," kata Djarot di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (20/5).

Ketiga pejabat yang terindikasi menggunakan narkotika pun telah dikonfirmasi dan mengakui mengkonsumsi obat lantaran sakit. Ketiganya tetap menempati jabatannya saat ini.

"Sudah diklarifikasi dan konfirmasi, yang bersangkutan memang meminum obat yang mengandung itu, untuk penyakitnya. Bukan pemakai narkoba. Sudah langsung dipanggil, bahwa dia memang sakit jadi dia minum obat itu," ucapnya.

Seperti diketahui, sebanyak tiga orang pejabat eselon IV terindikasi mengkonsumsi narkotika. ketiganya terindikasi mengkonsumsi narkotika golongan 2 dan golongan 3. Jenis tersebut biasanya digunakan untuk pengobatan.

Dari total 649 pejabat yang dilantik pada Senin (18/5) kemarin, baru sebanyak 373 pegawai saja yang dites. Sementara sisanya segera dites.

BERITA TERKAIT
Tiga Eselon IV Terindikasi Konsumsi Narkotika

Pasca Dilantik, 373 Pejabat Telah Dites Urine

Rabu, 20 Mei 2015 6771

Tes Urine Dadakan, PNS Kabur Akan Dikejar

Usai Dilantik, Pejabat DKI Langsung Dites Urine

Senin, 18 Mei 2015 5462

20 Satpol PP Jalani Tes Urine Untuk Jadi Satgas Anti Narkoba BNNK Jaksel

Satpol PP Jadi Satgas Anti Narkoba

Rabu, 13 Mei 2015 3706

Kasus Narkoba

Januari-Maret, 220 Kasus Narkoba Diungkap di Jakbar

Selasa, 05 Mei 2015 4009

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1237

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1114

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1624

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1466

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks