Penghuni Kolong Tol akan Dipulangkan ke Daerah

Jumat, 15 Mei 2015 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Lopi Kasim 3298

Penghuni Kolong Tol di Jakut akan Dipulangkan

(Foto: doc)

Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara akan memulangkan penghuni kolong tol ke kampung halamannya. Namun, sebelum langkah itu dilakukan, penghuni kolong tol akan diberikan sosialisasi dan keterampilan.  

Kalau bisa pulang kampung untuk membangun kampung halaman, kami juga bantu pemulangan mereka. Kita akan kerja sama dengan dinas sosial setempat

"Dinas Sosial, Sudinsos Jakarta Utara, dan panti yang menangani gepeng akan mengadakan sosialisasi kepada masyarakat yang tinggal di kolong-kolong tol. Yang lebih penting lagi mengajak mereka untuk bisa memperbaiki peningkatan kehidupannnya," ujar Kasudin Sosial Jakarta Utara, Ucu Rahayu, Jumat (15/5).

Dikatakan Ucu, sebelum dipulangkan dengan biaya yang ditanggung Pemprov DKI, penghuni kolong tol yang mayoritas dihuni penyandang masalah kesejahteraan sosial (PMKS) akan dibekali keterampilan di panti sosial. Mereka umumnya merupakan warga Jawa Barat dan Jawa Tengah.

"Ada program pembinaan yang dapat diikuti, terutama para gelandangan, pengemis, tuna wisma. Di panti akan diberi pembinaan pelatihan seperti bercocok tanam, berkebun, latihan-latihan membuat keset membuat sandal dan latihan praktis lainnya," tutur Ucu.

Diharapkan, setelah mendapatkan keterampilan, kualitas hidup penghuni kolong tol jadi meningkat dan dapat membangun kampung halamannya masing-masing.  

"Kalau bisa pulang kampung untuk membangun kampung halaman, kami juga bantu pemulangan mereka. Kita akan kerja sama dengan dinas sosial setempat. Agar bersama sama melakukan pembinaan dan pengawasan," tandas Ucu.

BERITA TERKAIT
50 Lembaga Kesejahteraan Sosial di Jakut Akan Dapat Pembinaan

50 Lembaga Kesejahteraan Sosial di Jakut Akan Dapat Pembinaan

Selasa, 05 Mei 2015 5279

10 PMKS di Roa Malaka Terjaring Razia

10 PMKS di Roa Malaka Terjaring Razia

Senin, 11 Mei 2015 3695

Halau PMKS, Jakbar Bentuk Tim Reaksi Cepat

Halau PMKS, Jakbar Bentuk Tim Reaksi Cepat

Rabu, 22 April 2015 3564

Januari-April, 367 PMKS Terjaring di Jakbar

Januari-April, 367 PMKS Terjaring di Jakbar

Selasa, 21 April 2015 3416

169 PMKS Terjaring di Jakbar

169 PMKS Terjaring di Jakbar

Selasa, 28 April 2015 3002

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1022

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 847

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1343

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 740

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1213

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks