Tiga Lokasi di Jaktim Diusulkan Jadi Kampung Budaya

Minggu, 31 Juli 2022 Reporter: Nurito Editor: Budhy Tristanto 2204

Tiga Lokasi di Jaktim Akan Diusulkan Jadi Kampung Budaya

(Foto: Nurito)

Pemerintah Kota Jakarta Timur. mengusulkan tiga lokasi kepada Dinas Kebudayaan DKI Jakarta untuk dijadikan Kampung Budaya.

Akan ditetapkan menjadi perwakilan di seluruh wilayah DKI Jakarta

Kepala Seksi Pelindungan Suku Dinas Kebudayaan Kota Jakarta Timur, Iyan Iskandar mengatakan, tiga lokasi tersebut adalah Situs Batu Penggilingan Tebu, di Kelurahan Penggilingan, Cakung. Kemudian, Gudang Amunisi Petukangan di Kelurahan Rawa Terate, Cakung. Selain itu, kawasan pelestarian seni budaya Condet, Kramat Jati.

"Nantinya Kampung Budaya yang terpilih akan ditetapkan menjadi perwakilan di seluruh wilayah DKI Jakarta," tutur Iyan, Minggu (31/7).

Menurut Iyan, ketiga lokasi tersebut diusulkan menjadi kampung budaya karena di wilayah tersebut masih ditemukan situs budaya dan dapat dikembangkan hingga saat ini.

Saat ini, kata Iyan, tim dari Dinas Kebudayaan DKI Jakarta masih melakukan survei kajian terhadap tiga lokasi Kampung Budaya yang diusulkan ini.

"Kami bersama tim Dinas Kebudayaan masih lakukan pembahasan tentang usulan ini," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Kebudayaan Survei Dua Lokasi Sebagai Kampung Budaya

Dinas Kebudayaan DKI Survei Nominator Kampung Budaya di Jakbar

Rabu, 13 Juli 2022 2119

 Kecamatan Palmerah Buat Kampung Tematik

Kecamatan Palmerah Buat Kampung Tematik

Senin, 28 Oktober 2019 4371

Pemprov DKI Abadikan Tokoh Betawi Dan Jakarta Sebagai Nama Jalan

Dokumentasikan Sejarah pada Ruang Publik, Pemprov DKI Abadikan Tokoh Betawi dan Jakarta Sebagai Nama Jalan, Gedung dan Zona Khusus

Selasa, 21 Juni 2022 3290

BERITA POPULER
Sudin Parekraf Jaktim gelar panggung hiburan sambil galang donasi di Velodrome

Warga Jaktim! Nyok Nikmati Hiburan Sambil Berdonasi di Velodrome

Senin, 29 Desember 2025 1979

Pengawasan Kembang Api di Malam Tahun Baru Libatkan Petugas Gabungan

Petugas Gabungan Pantau Penggunaan Kembang Api di Tempat Hiburan

Rabu, 31 Desember 2025 859

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti 5 Isu Strategis

APBD 2026 Telah Disahkan, DKI Soroti Lima Isu Strategis

Sabtu, 27 Desember 2025 1742

Perayaan tahun baru tanpa kembang api di Jakarta tetap bermakna

Tanpa Kembang Api, Perayaan Tahun Baru di Jakarta Tetap Bermakna

Minggu, 28 Desember 2025 1161

Dirut PAM Jaya menjelaskan operasional IPA mobile kepada Gubernur DKI Jakarta

Pemprov DKI Kirim Armada Penyedia Air Bersih ke Lokasi Terdampak Bencana Sumatra

Rabu, 31 Desember 2025 561

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks