Pedagang Loksem JS 24 Ucapkan Terima Kasih Dapat Bantuan Gerobak

Senin, 18 Juli 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 1579

Dapat Bantuan Gerobak, Pedagang di JS 24 Ucapkan Terimakasih

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Puluhan pedagang makanan dan minuman yang berjualan di lokasi sementara (loksem) JS 24, Jalan Patra Terusan, Kuningan Timur, Setiabudi, Jakarta Selatan menerima bantuan gerobak stainless.

Atas bantuan ini, saya ucapkan terima kasih

Gerobak yang diberikan kepada para pedagang binaan tersebut merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dengan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Islam Indonesia (IKA UII).

Yusuf (50), pedagang soto lamongan di JS 24 mengucapkan terima kasih atas bantuan gerobak stainless ini. Bantuan gerobak tersebut dinilai sangat berarti untuk mendukung perkembangan usahanya.

"Saya sudah sudah dua tahun dagang di sini. Dulu saya dagang dengan gerobak kayu. Sekarang saya sudah bisa pakai gerobak stainless. Atas bantuan ini, saya ucapkan terima kasih," ujarnya di loksem JS 24, Senin (18/7).

Hal senada juga diutarakan Dewi (41), pedagang makanan siap saji di loksem JS 24. Wanita ini merasa bersyukur bisa mendapat bantuan gerobak stainless dari Pemprov DKI Jakarta dan IKA UII.

"Bantuan gerobak ini membuat usaha kita terlihat lebih bagus. Sekarang, gerobak pedagang jadi seragam dan kelihatan rapi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pelaku UMKM di Jatinegara dapat Bantuan Gerobak dari CSR

Pelaku UMKM di Jatinegara Dapat Bantuan Gerobak Usaha

Senin, 23 Agustus 2021 1752

800 Jakprenuer Binaan Sudin Nakertrans dan Energi Jakut Telah Mendapatkan Ijin Usaha

800 Jakpreneur Sudin Nakertrans dan Eenergi Jakut Sudah Miliki IUMK

Rabu, 05 Januari 2022 2673

20 RW di Jakut Terima Hibah Germor Sampah

20 RW di Jakut Terima Bantuan Gerobak Motor Pengangkut Sampah

Rabu, 14 Maret 2018 2298

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1252

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1129

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1643

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 425

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1480

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks