Akses Keluar Masuk Pulau Tidung Diperketat

Senin, 30 Maret 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 3708

Akses Keluar Masuk Pulau Tidung Diperketat Bagi Warga

(Foto: Suparni)

Guna mencegah penyebaran virus corona, Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, memperketat akses keluar masuk wilayah dengan memberlakukan sistem buka tutup bagi warganya.

Pengetatan akses keluar masuk kita berlakukan sejak hari ini hingga 14 hari kedepan bagi seluruh warga Pulau Tidung

Lurah Pulau Tidung, Hafsah mengatakan, kebijakan tersebut dilakukan berdasarkan kesepakatan bersama seluruh tokoh masyarakat, tokoh agama dan aparatur kelurahan.

"Pengetatan akses keluar masuk kita berlakukan sejak hari ini hingga 14 hari kedepan bagi seluruh warga Pulau Tidung," ujarnya, Senin (30/3).

Menurutnya, warga boleh beraktifitas di luar rumah untuk keperluan menukang, memancing, menjaring atau nelayan dan mengobor di wilayah terdekat Pulau Tidung.

Sementara untuk para pedagang guna memenuhi kebutuhan warung dapat memesan via telepon dan berkoordinasi dengan pemilik kapal ferry Rawasaban dan bentor sesampainya di Pulau Tidung.

"Jika ada pelanggaran dan kedapatan masih keluar rumah saat razia akan diberlakukan sanksi diisolasi selama 14 hari, itu kesepakatannya," tegasnya.

Ia berharap warga menjalankan kesepakatan dengan tidak beraktifitas di luar rumah dan berkumpul, tetap menjaga jarak dan berpola hidup bersih dan sehat.

"Jika ada gejala penyakit warga dianjurkan menghubungi via telepon atau WA kepada petugas puskesmas, lurah atau kasie pemerintahan yang nomornya telah kita sebar kepada warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kapal Penumpang Tradisional di Kepulauan Seribu Disemprot Cairan Disinfektan

Wakil Bupati Pantau Upaya Pencegahan COVID-19 di Kapal Penumpang Tradisional

Kamis, 19 Maret 2020 2633

Cegah Penyebaran Covid-19, Anies Imbau Jajaran Sosialisasikan Agar Warganya Tidak Keluar Jakarta

Cegah Penyebaran COVID-19, Anies Imbau Jajaran Sosialisasikan Agar Warganya Tidak Keluar Jakarta

Kamis, 19 Maret 2020 3569

Pengawasan Ketat Diberlakukan di Pintu Masuk Kepulauan Seribu

Akses Keluar Masuk Kepulauan Seribu Diperketat

Senin, 16 Maret 2020 2109

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11190

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1116

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 681

Transjakarta Raih 3 Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Transjakarta Raih Tiga Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 449

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1048

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks