Ribuan Warga Ikuti Jalan Sehat di HBKB Sudirman - Thamrin

Minggu, 26 Januari 2020 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 2461

Ratusan Warga Ibukota Ikuti Jalan Sehat Bersama Persagi di HBKB Sudirman

(Foto: Adriana Megawati)

Ribuan warga mengikuti kegiatan jalan sehat yang dihelat Persatuan Ahli Gizi (Persagi) DKI Jakarta di area Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Sudirman-MH Thamrin. Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional ke-60 yang jatuh pada 25 Januari.

Peringatan Hari Gizi Nasional ke-60 ini merupakan bagian dari momentum penting dalam menggalang kepedulian bersama untuk membangun bangsa yang sehat,

Ketua Persagi DKI Jakarta, Agustina mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan meningkatkan pengetahuan kepada masyarakat, khususnya generasi milenial tentang kesehatan dan pemenuhan gizi optimal.

"Peringatan Hari Gizi Nasional ke-60 ini merupakan bagian dari momentum penting dalam menggalang kepedulian bersama untuk membangun bangsa yang sehat dan berprestasi," ujarnya di lokasi, Minggu (26/1).

Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta, Fifi Mulyani menambahkan, kegiatan jalan sehat ini diramaikan dengan senam bersama, pemeriksaan kesehatan dan status gizi hingga parade konseling gizi. Peserta jalan sehat ini sendiri mencapai 1.700 orang yang memulai rute berjalan kaki dari depan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) hingga Bundaran Hotel Indonesia (HI).

"Melalui edukasi gizi seimbang ini diharapkan dapat mendorong percepatan pencapaian rencana pembangunan jangka menengah nasional 2020 di bidang kesehatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Forum RT/RW Jakut Targetkan Rekor Muri Jalan Sehat

Forum RT/RW Jakut Targetkan Rekor MURI Jalan Sehat

Jumat, 15 November 2019 2806

 Anies Lepas Peserta Gerak Jalan Sehat Kopri DKI

Anies Lepas Peserta Gerak Jalan Sehat Korpri DKI

Sabtu, 06 Oktober 2018 3126

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11087

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1003

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 928

Ima Mahdiah memimpin pelaksanaan rapat paripurna DPRD DKI Jakarta

Ini Pandangan Umum Fraksi DPRD DKI Terhadap Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 765

Mekanisme SE pemanfaatan gawai dengan bijak di lingkungan sekolah

Simak Mekanisme SE Pemanfaatan Gawai Dengan Bijak di Lingkungan Sekolah

Senin, 19 Januari 2026 748

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks