Bupati Kepulauan Seribu Berikan Pengarahan Pada PJLP

Rabu, 15 Januari 2020 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1275

 PJLP se-Kepulauan Seribu Selatan Diminta Tingkatkan Kinerjanya

(Foto: Suparni)

Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad hari ini memberikan pengarahan kepada PJLP, PPSU, petugas kesehatan, pengelola RPTRA  dan guru honorer di Kelurahan Pulau Untung Jawa, Kelurahan Pulau Lancang dan di Kelurahan Pulau Tidung.

Saya meminta agar para petugas PJLP meningkatkan kinerjanya sesuai SOP dibawah koordinasi lurah setempat selaku manajer,

"Saya meminta agar para petugas PJLP meningkatkan kinerjanya sesuai SOP dibawah koordinasi lurah setempat selaku manajer," ujar Husein Murad, Bupati Kepulauan Seribu, Rabu (15/1).

Ia menjelaskan, meski para petugas berangkat dari masing-masing dinas dan sudin, di kelurahan semua petugas akan dikoordinasikan, dievaluasi serta bertanggungjawab kepada lurah.

Dalam kesempatan itu, Husein juga mengenalkan lurah baru kepada aparatur kelurahan, PJLP dan warga di masing-masing kelurahan. Satu diantaranya, yaitu Hafsah merupakan Lurah Pulau Tidung, satu-satunya dan pertama kalinya di Kepulauan Seribu yang merupakan lurah perempuan warga asli Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.

"Selamat kepada lurah baru, semoga menjadi semangat baru dalam memajukan, merawat, mensejahterakan dan membahagiakan warganya," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Bupati Beri Pengarahan Pejabat Baru Kepulauan Seribu

Bupati Beri Pengarahan Kepada Para Pejabat Baru

Selasa, 14 Januari 2020 2674

Sekda Lantik 2.650 Pejabat Eselon III dan IV

Sekda Lantik 2.650 Pejabat Eselon III dan IV

Selasa, 14 Januari 2020 5364

Sekda Lantik 543 Pejabat Fungsional

Sekda Lantik 543 Pejabat Fungsional

Kamis, 21 November 2019 4299

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2450

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 968

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 878

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 725

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1299

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks