Dispora Usulkan Komitmen Fee Formula E Sebesar Rp 396 Miliar

Selasa, 29 Oktober 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 2045

Dispora Usulkan Komitmen Fee Formula E Sebesar Rp 396 Miliar

(Foto: Mochamad Tresna Suheryanto)

Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, mengusulkan alokasi angaran untuk biaya komitmen pelaksanaan balap Formula E yang akan digelar pada 6 Juni 2020 mendatang, sebesar Rp 396 miliar.

Penyelenggaraan Formula E di Ibukota akan membawa dampak positif, khususnya sektor pariwisata,

Usulan ini dikemukakan saat rapat pembahasan Kebijakan Umum APBD dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran 2020 bersama Komisi E DPRD DKI Jakarta, Selasa (29/10).

"Alokasi komitmen fee yang disiapkan sekitar Rp 396 miliar untuk penyelenggaraan Formula E," ujar Ahmad Firdaus, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga DKI Jakarta.

Menanggapi usulan ini, Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Iman Satria, menyatakan dukungannya untuk pelaksanaan Formula E di Jakarta. Menurutnya, event kelas dunia ini membawa banyak dampak positif bagi perkembangan ekonomi dan pariwisata.    

"Penyelenggaraan Formula E di Ibukota akan membawa dampak positif, khususnya sektor pariwisata," ucap Iman.

Selain alokasi anggaran untuk penyelenggaraan Formula E, Dinas Pemuda dan Olahraga juga mengusulkan dana hibah untuk KONI DKI sebesar Rp 378 miliar ditambah alokasi pengadaan prasarana dan sarana PON 2020 sebesar Rp 50 miliar.

"Kami menargetkan merebut kembali juara umum di PON 2020 yang digelar di Papua," jelas Firdaus.

Untuk tahun anggaran 2020, lanjut Firdaus, pihaknya tidak mengusulkan alokasi dana untuk pembangunan atau renovasi 40 gelangang olahraga yang tersebar di 44 kecamatan.

"40 gedung GOR yang tersebar di 44 kecamatan masih dalam kondisi layak, sehingga untuk efisiensi anggaran kami tidak mengusulkan pembangunan tahun depan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi E DPRD DKI Dorong Dispusip Tambah Koleksi Buku Digital

Komisi E Minta Dispusip Tambah Koleksi Buku Digital

Selasa, 29 Oktober 2019 1888

Komisi E Apresiasi Paparan KUA-PPAS Dinas Pendidikan

Komisi E Apresiasi Paparan KUA-PPAS Dinas Pendidikan

Selasa, 29 Oktober 2019 2606

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2302

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 523

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1576

Komisi Informasi (KI) DKI Jakarta

Partisipasi Badan Publik Ikut E-Monev Terus Meningkat

Jumat, 07 November 2025 646

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1121

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks