Wakil Bupati kepulauan Seribu Hadiri Syukuran Laut di Pulau Sebira

Selasa, 29 Oktober 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2190

Syukuran Laut Digelar di Pulau Sebira

(Foto: Suparni)

Wakil Bupati kepulauan Seribu, Junaedi beserta jajarannya hari ini menghadiri tasyakuran laut dan hasil bumi yang digelar oleh warga Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara.

Harapannya syukuran laut ini tak hanya sebagai upacara adat tetapi bisa menjadi daya tarik wisatawan karena kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan,

Tokoh masyarakat sekaligus Ketua RW 03 Pulau Sebira, Muhammad Ali mengatakan, tasyakuran hasil laut dan bumi digelar sebagai ungkapan sujud syukur atas melimpahnya hasil laut yang didapat warga.

"Harapannya syukuran laut ini tak hanya sebagai upacara adat tetapi bisa menjadi daya tarik wisatawan karena kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan," katanya, Selasa (29/10).

Sementara itu, Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi menambahkan, pihaknya mengapresiasi warga Pulau Sebira yang terus merawat dan menjaga nilai-nilai kearifan lokal melalui syukuran laut yang digelar setiap tahunnya.

Dalam acara tasyakuran laut dan bumi ini, warga Pulau Sebira melakukan upacara adat sedekah bumi dengan memasak dan makan bersama hasil laut, doa bersama, pawai kapal nelayan yang dihias berwarna-warni.

Tidak hanya itu, dalam kegiatan tersebut juga ditampilkan pertunjukan seni budaya karya siswa-siswi Pulau Sebira binaan dari Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kepulauan Seribu.

"Selain menjadi tradisi, kegiatan seperti ini bisa menjadi ciri khas pulau dan menjadi nilai budaya yang bisa ditawarkan sebagai destinasi wisata," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Nelayan Pulau Kelapa Dua Gelar Syukuran Laut

Nelayan Pulau Kelapa Dua Gelar Syukuran Laut

Sabtu, 21 Mei 2016 4073

Warga Pulau Panggang dan Pramuka Gelar Syukuran

Warga Pulau Panggang dan Pramuka Gelar Syukuran

Kamis, 21 September 2017 2809

 Wabup Minta Seluruh Kapal Dikerahkan Saat Pesta Laut

Pemkab Kepulauan Seribu akan Gelar Pesta Laut

Senin, 08 Mei 2017 2374

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1326

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1490

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1061

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 990

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 1123

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks