Sudin Pusip Jakpus Telah Distribusikan 9.000 Buku

Kamis, 24 Oktober 2019 Reporter: Agung Supriyanto Editor: Toni Riyanto 1934

Sudin Pusip Jakpus Telah Distribusikan 9.000 Buku

(Foto: Agung Supriyanto)

Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Pusat telah mendistribusikan 9.000 dalam periode Januari-7 Oktober 2019. Pendistribusian bantuan buku tersebut dilakukan untuk memfasilitasi minat baca masyarakat.

Kami ingin terus menumbuhkan minta baca masyarakat

Kepala Sudin Pusip Jakarta Pusat, Meti Lastri mengatakan, bantuan buku tersebut didistribusiakn untuk perpustakaan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA), sekolah, Pojok Baca di kantor RW, dan Rusun Rawa Sari.

"Kami ingin terus menumbuhan minta baca masyarakat, terutama anak-anak," ujarnya, Kamis (24/10).

Meti menjelaskan, untuk masing-masing lokasi diberikan sekitar 500-700 buku bacaan, mulai dari jenis buku bacaan anak, fiksi, novel, keterampilan dan buku motivasi, serta pendukung pelajaran sekolah.

"Buku-buku yang sudah kami distribusikan tersebut nantinya bisa ditukar dengan jenis dan judul buku baru setiap tiga sampai enam bulan sekali," terangnya.

Ia menambahkan, hingga akhir Desember mendatang pihaknya akan mendistribusikan sebanyak 3.000 buku untuk RPTRA Rawasari Ceria, RPTRA Beringin, RPTRA Planet Senen, RPTRA An Nur, Pojok Baca Kantor RW 07 Kelurahan Kramat, serta Pojok Baca Kantor RW 05 Kelurahan Galur.

"Ada enam lokasi lagi yang akan kita berikan paket bantuan buku hingga akhir Desember 2019 nanti. Masing-masing lokasi kita berikan 500 buku bacaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakpus Gencarkan Promosi Pasar Buku Kenari

Pemkot Jakpus Bakal Ikut Gencarkan Promosi Pasar Buku Kenari

Selasa, 08 Oktober 2019 1466

Pengadaan Buku di RPTRA Ditarget Rampung Juli

Pengadaan Buku di Perpustakaan RPTRA Rampung Juli

Kamis, 01 Juni 2017 3384

Dispusip Sediakan Pojok Baca di Balai Kota DKI Jakarta

Dispusip Sediakan Pojok Baca di Balai Kota DKI Jakarta

Selasa, 16 Juli 2019 3607

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1209

Satu alat berat sedang mengeruk lumpur Kali Ciliwung

Normalisasi Ciliwung Sasar Kelurahan Cililitan dan Pengadegan


Jumat, 21 November 2025 670

Rapat Bapemperda untuk merampungkan Raperda KTR di gedung DPRD DKI Jakarta

Rampungkan Raperda KTR, Pasal Larangan Zonasi Penjualan Rokok Dihapus

Jumat, 21 November 2025 471

MRT Jakarta Kembali Beroperasi Normal

MRT Jakarta Kembali Beroperasi Normal

Kamis, 20 November 2025 557

Layanan MRT Jakarta untuk sementara terganggu imbas pohon tumbang

Layanan MRT Jakarta Dibatasi Sementara Akibat Pohon Tumbang

Kamis, 20 November 2025 545

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks