255 Pengemudi Telah Ikuti Tes Kesehatan di Terminal Kampung Rambutan

Kamis, 06 Juni 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: F. Ekodhanto Purba 1508

Pengemudi Bus AKAP Jalani Pemeriksaan Kesehatan

(Foto: doc)

Sebanyak 255 pengemudi bus mengikuti rangkaian tes kesehatan di Posko Kesehatan Terminal Kampung Rambutan, Jakarta Timur. 

Sejak H - 7 hingga saat ini, tercatat ada 255 pengemudi yang telah mengikuti tes kesehatan

Kepala Terminal Bus Kampung Rambutan, Thofik Winanto mengatakan, tes kesehatan dilakukan  untuk memastikan kesehatan para pengemudi yang membawa para pemudik.

"Sejak H - 7 hingga saat ini, tercatat ada 255 pengemudi yang telah mengikuti tes kesehatan," ujarnya Kamis (6/6).

Dijelaskan Thofik, rangkaian tes kesehatan yang meliputi tes urine dan tes kesehatan ini dilakukan oleh petugas medis dari Puskesmas Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur. 

"Bagi pengemudi yang dinyatakan sehat bisa langsung berjalan, untuk kesehatan lainnya seperti tensi tinggi dan gula, pengemudi juga disebut sehat namun dianjurkan istirahat terlebih dahulu," jelasnya. 

Ia menambahkan, posko kesehatan bus terminal Kampung Rambutan, akan terus dibuka hingga H + 7 atau tanggal 13 Juni mendatang. 

Untuk pengimputan datanya, akan dilakukan terus hingga H + 7 Lebaran.

"Layanan ini untuk meningkatkan keselamatan para pemudik," tandasnya

BERITA TERKAIT
75.176 Pemudik Berangkat Dari Terminal Kampung Rambutan

75.176 Pemudik Berangkat Dari Terminal Kampung Rambutan

Selasa, 04 Juni 2019 1536

159 Angkutan Lebaran Dilakukan Ramp Check di Terminal Kampung Rambutan

159 Angkutan Lebaran Dilakukan Ramp Check di Terminal Kampung Rambutan

Selasa, 04 Juni 2019 2036

 Anies Tinjau Arus Mudik di Terminal Kampung Rambutan

Anies Tinjau Arus Mudik di Terminal Kampung Rambutan

Sabtu, 01 Juni 2019 1798

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1139

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 998

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2818

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1494

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 814

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks