Warga Meriahkan HBKB di Sukapura

Minggu, 07 April 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 1812

Ribuan Warga Meriahkan HBKB di Sukapura

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) Kampung di Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara, Minggu (7/4), dihadiri ribuan warga. Tidak hanya beraktivitas olahraga, sebagian warga manfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar dalam kegiatan ini. 

Mari kita jaga bersama-sama Kota Jakarta Utara ini,

Ketua RT 02/10 Kelurahan Sukapura, Masrukhi mengatakan, kegiatan digelar di sisi utara sepanjang Jl Terusan Kelapa Hibryda RW 11, Kelurahan Sukapura.

"Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi warga. Selain pemeriksaan gratis, juga ada bazar sebagai aspek pemberdayaan ekonomi," ujarnya, Minggu (7/4).

Dijelaskan Mashruki, kegiatan juga dimeriahkan ratusan pesilat yang melakukan latihan bersama di lokasi. Sedangkan pemeriksaan kesehatan yang bekerja sama dengan salah satu RS swasta di wilayah Sukapura itu memberikan layanan pemeriksaan gula darah, tensi, asam urat, kolesterol, serta konsultasi kesehatan gratis. 

Wali Kota Jakarta Utara, Syamsuddin Lologau, mengapresiasi inisiatif panitia atas terselenggaranya HBKB tersebut. Apalagi kegiatan ini turut disemarakkan dengan atraksi kebudayaan masyarakat.

“Saya mengapresiasi HBKB kampung ini. Terutama kepada panitia, lurah dan camat serta swasta yang sudah berjuang mengadakan kegiatan,” katanya.

Meski begitu, menurutnya tujuan kegiatan HBKB harus tetap mengedepankan upaya meminimalisir pencemaran udara. Sehingga kegiatan yang diselenggarakan mulai dari Pukul 07.00 – 11.00 nyaman untuk warga berolahraga.

“Mari kita jaga bersama-sama Kota Jakarta Utara ini. Menjaga kebersihannya,” tandasnya.

BERITA TERKAIT

Warga Nikmati HBKB di Jl Gajah Mada - Hayam Wuruk

Minggu, 10 Maret 2019 2279

Musrenbang Kelurahan Sukapura Prioritaskan Tiga Usulan

Musrenbang Kelurahan Sukapura Prioritaskan Tiga Usulan

Kamis, 31 Januari 2019 2731

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 6275

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 2314

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 995

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1255

Sudin Parekraf Jaktim gelar panggung hiburan sambil galang donasi di Velodrome

Warga Jaktim! Nyok Nikmati Hiburan Sambil Berdonasi di Velodrome

Senin, 29 Desember 2025 2263

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks