TP PKK Kepulauan Seribu Gelar Pembinaan Peningkatan Prestasi

Jumat, 05 April 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 2454

 TP PKK Kepulauan Seribu Gelar Pembinaan di Tingkat Kelurahan

(Foto: Suparni)

Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Seribu menggelar pembinaan peningkatan prestasi 10 Program Pokok PKK sekaligus penilaian bagi PKK Tingkat kelurahan di Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara dan Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan.

Tujuannya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) pengurus PKK kelurahan agar berprestasi,

Ketua TP PKK Kepulauan Seribu, Yety Herawati mengatakan, pembinaan diberikan kepada seluruh kelompok kerja (Pokja) PKK disetiap kelurahan di Kepulauan Seribu.

 

"Tujuannya untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) pengurus PKK kelurahan agar berprestasi," ujar Yety, Jumat (5/4).

Menurutnya, pembinaan dilakukan terhadap seluruh pokja yang meliputi Pokja pola asuh anak dan remaja, Pokja kerajinan, Pokja BKB PAUD.

Selanjutnya, Pokja lingkungan hidup dan Pokja kesehatan. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan penilaian terhadap kegiatan dan kinerja untuk dapat diikutkan ke lomba tingkat provinsi nantinya.

"Indikator yang kita nilai adalah kegiatan apa saja yang sudah dirasakan hasilnya oleh masyarakat," katanya. 

Sebelumnya kegiatan serupa juga digelar di Kelurahan Pulau Pari dan Pulau Untung Jawa pada Kamis (4/4) kemarin. Hari ini di Kelurahan Pulau Panggang dan Pulau Tidung, sementara Senin (8/4) di Kelurahan Pulau Harapan dan Pulau Kelapa.

BERITA TERKAIT
 PKK Pulau Tidung Manfaatkan Daun Kelor Menjadi Teh

PKK Pulau Tidung Manfaatkan Daun Kelor untuk Minuman Teh

Jumat, 29 Maret 2019 5621

 TP PKK Kepulauan Seribu Canangkan Gerakan Kurangi Sampah Plastik

TP PKK Kepulauan Seribu Canangkan Gerakan Kurangi Sampah Plastik

Kamis, 21 Februari 2019 2849

 Persiapan Sambut Penilaian Lomba Program PKK Tingkat Nasional Capai 85 Persen

Persiapan Penilaian Lomba PKK di Pulau Tidung Terus Dimatangkan

Rabu, 20 Februari 2019 2210

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2293

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1567

Komisi Informasi (KI) DKI Jakarta

Partisipasi Badan Publik Ikut E-Monev Terus Meningkat

Jumat, 07 November 2025 643

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1111

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1427

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks