450 Kilogram Melon Dipanen di Kebon Bibit Agro Wisata Cilangkap

Selasa, 12 Februari 2019 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Toni Riyanto 3580

 Dinas KPKP Berhasil Panen Melon di Agro Wisata Cilangkap

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, memanen 450 kilogram melon di Kebun Bibit Agro Wisata Cilangkap, Cipayung, Jakarta Timur.

Kualitas melonnya sangat bagus

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Darjamuni mengatakan, melalui pola pemanfaatan lahan tersebut sebanyak 300 pohon yang ditanam seluruhnya menghasilkan buah.

"Sebetulnya, penanaman ini masih dalam tahap uji coba, tapi kita bersyukur ternyata membuahkan hasil baik," ujarnya, Selasa (12/2).

Darjamuni menjelaskan, hasil panen tersebut akan dibagikan kepada warga di sekitar Kebun Bibit Agro Wisata Cilangkap sebagai menu tambahan makanan sehat.

"Kualitas melonnya sangat bagus, dan memiliki potensi besar untuk dipasarkan secara luas di kemudian hari," terangnya.

Ia menambahkan, saat ini Dinas KPKP DKI memiliki 14 kebun bibit yang tersebar di lima wilayah kota, salah satunya di Agro Wisata Cilangkap.

"Seluruh kebun bibit itu akan kita optimalkan lagi untuk menanam berbagai komoditas," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Pembangunan RPHU di Rawa Terate Dilanjutkan Tahun Ini

Pembangunan RPHU di Rawa Terate Dilanjutkan Tahun Ini

Senin, 11 Februari 2019 10692

Pemprov DKI Semakin Beri Kemudahan Bagi Pemanfaat Kartu Pekerja

Pemprov DKI Semakin Beri Kemudahan Bagi Pemanfaat Kartu Pekerja

Selasa, 05 Februari 2019 3982

Dinas KPKP-IPB Sepakati Kerja Sama Analisis Ketahanan Pangan

Dinas KPKP-IPB Sepakati Kerja Sama Analisis Ketahanan Pangan

Jumat, 25 Januari 2019 3595

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1214

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1094

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1598

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 597

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks