Maskot Asian Games Hiasi Kantor Kelurahan Tanjung Priok

Rabu, 18 Juli 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3120

Maskot Asian Games Hiasi Kantor Kelurahan Tanjung Priok

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Maskot Asian Games 2018, Atung, Kaka dan Bhin Bhin, menghiasi dinding depan Kantor Kelurahan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara. 

Selain memasang maskot, kita juga mengecat halaman dan dinding kantor dengan warna-warni nuansa Asian Games

Lurah Tanjung Priok, Ma'mun mengatakan, pemasangan hiasan tiga hewan yang menjadi maskot Asian Games ini merupakan salah satu upaya untuk mensosialisasikan sekaligus menyemarakkan ajang pesta negara-negara Asia yang bakal digelar 18 Agustus nanti. 

"Selain memasang maskot, kita juga mengecat halaman dan dinding kantor dengan warna-warni nuansa Asian Games," ujar Ma'mun, Rabu (18/7).

Tidak hanya pengecatan, Ma'mun juga memasang 10 banner dan spanduk Asian Games di sekeliling kantor. Rencananya, dalam waktu dekat mereka juga akan melakukan pengecatan logo dan cabang olahraga Asian Games di kawasan Terminal Bus Tanjung Priok. 

"Kita berharap warga juga bisa merasakan meriahnya Asian Games yang akan kita jelang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Demam Asian Games Mulai Dirasakan Seluruh Lapisan Masyarakat

Demam Asian Games Mulai Dirasakan Seluruh Lapisan Masyarakat

Selasa, 17 Juli 2018 3797

 Dua Jembatan di Kelurahan Pluit Dipercantik

Dua Jembatan di Kelurahan Pluit Dipercantik

Jumat, 13 Juli 2018 3503

BERITA POPULER
 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1313

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 996

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 993

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 916

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 1454

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks