Pemkot Jaksel Gelar Pelatihan PCL dan PPL

Senin, 16 April 2018 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Andry 2813

Pemkot Jaksel Gelar Pelatihan PCL dan PPL

(Foto: Erna Martiyanti)

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi membuka Pelatihan Petugas Pencacah Lapangan (PCL) dan Petugas Pemeriksa Lapangan (PPL) Mekanisme Pemutahiran Mandiri untuk 10 Kecamatan di Ruang Pola Kantor Kecamatan Kebayoran Lama.

Maka dari itu, kita akan kerahkan petugas pencacah lapangan untuk mendata ulang

Pada kesempatan tersebut, Tri mengatakan, pelatihan PCL ini bertujuan untuk pemutahiran data yang sudah didapat dari Badan Pusat Statistik (BPS). Mereka nantinya akan mendata warga miskin di Jakarta Selatan agar data yang dihimpun benar-benar valid.

"Maka dari itu, kita akan kerahkan petugas pencacah lapangan untuk mendata ulang," ujarnya, Senin (16/4).

Tri melanjutkan, selain untuk pemutakhiran data, pelatihan petugas PCL hari ini juga bertujuan untuk mengantisipasi terjadinya salah sasaran. Khususnya dalam pemberian bantuan di wilayahnya. "Saya berharap dengan pelatihan petugas PCL ini, nantinya akan menghasilkan basis data yang kuat," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Selatan, Mursidin menambahkan, pelatihan ini digelar untuk memperbaiki data yang masih belum akurat. "Artinya, kita perbaiki data ini. Yang belum betul kita betulkan. Sementara yang sudah betul kita pertahankan," ucapnya.

Mursidin menambahkan, untuk memverifikasi data, pihaknya pun mengerahkan 325 petugas PCL se-Jakarta Selatan. Jumlah petugas tersebut dibagi ke dalam masing-masing kecamatan dengan rincian satu kelurahan lima orang.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakbar Update Data Penerima Bantuan Pangan Non Tunai

Pemkot Jakbar Update Data Penerima Bantuan Pangan Non Tunai

Selasa, 10 April 2018 2695

Jakut Gelar Pelatihan Pemeriksa Data Program Penanganan Kemiskinan

Jakut Gelar Pelatihan Pemeriksa Data Program Penanganan Kemiskinan

Kamis, 05 April 2018 2068

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7695

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 3055

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 866

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1553

Arus Balik Pemudik Mulai Terlihat di Terminal Tanjung Priok

Arus Balik Nataru di Terminal Tanjung Priok Mulai Terlihat

Sabtu, 03 Januari 2026 1385

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks