Gubernur Besuk Personel Gulkarmat di RSCM

Jumat, 30 Maret 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2782

Anies-Fery Farhati Besuk Personel Gulkarmat di RSCM

(Foto: Mustaqim Amna)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bersama Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati membesuk M Rifai Hadi, personel Suku Dinas Penaggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Barat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM).

Pemprov DKI akan menanggung biaya pengobatan M.Rifai Hadi

M Rifai Hadi telah melakukan aksi heroik saat terjadi kebakaran di Jl Perumahan Taman Kota Blok A1, RT 01/16, Kelurahan Kembangan Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (29/3) malam. Dirinya mengalami luka bakar setelah menyelamatkan seorang kakek dalam kebakaran tersebut.

Anies mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih atas dedikasi serta perjuangan M Rifai Hadi.

"Pemprov DKI akan menanggung biaya pengobatan M Rifai Hadi," ujar Anies, di RSCM, Jl Diponegoro, Kelurahan Kenari, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (30/3).

Dikatakan Anies, saat di ruang perawatan dirinya sudah memohon kepada tim dokter agar M Rifai Hadi diberikan penanganan terbaik.

"Sudah dilakukan operasi pencangkokan kulit untuk penanganan luka bakarnya. Saat ini sedang berlangsung tahap recovery," terangnya.

Anies menambahkan, M Rifai Hadi belum dapat berkomunikasi secara lisan, tapi kondisinya sudah sadar.

"Tim dokter memperkirakan M Rifai Hadi akan sembuh dalam waktu dua hingga tiga bulan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakbar Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Kembangan

Pemkot Jakbar Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Kembangan Utara

Jumat, 30 Maret 2018 3094

Murid Sekolah Alam Dikenalkan Tugas Pokok Petugas Damkar

37 Siswa Sekolah Alam Dikenalkan Profesi Petugas Damkar

Selasa, 20 Maret 2018 2470

Warga Petamburan Disosialisasikan Cara Menanggulangi Kebakaran

Warga Petamburan Dilatih Cara Penanggulangan Kebakaran

Senin, 19 Maret 2018 2399

Murid PAUD dan TK Dikenalkan Tugas Pokok Petugas Damkar

50 Siswa PAUD dan TK Diperkenalkan Profesi Petugas Damkar di TIM

Jumat, 16 Maret 2018 5529

Murid PAUD dan TK Dikenalkan Tugas Pokok Petugas Damkar

50 Siswa PAUD dan TK Diperkenalkan Profesi Petugas Damkar di TIM

Jumat, 16 Maret 2018 5529

BERITA POPULER
Wali Kota Jakbar, Iin Mutmainnah serahkan SK PPPK Paruh Waktu

Wali Kota Jakbar Minta 485 PPPK Paruh Waktu Berikan Pelayanan Prima

Jumat, 02 Januari 2026 7553

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Pohon Tumbang dan Genangan di Pulau Untung Jawa Tuntas Ditangani

Jumat, 02 Januari 2026 2965

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Selasa, 06 Januari 2026 828

Pramono Pastikan Jakarta Antisipasi Ancaman Superflu ​

Pemprov DKI Siapkan Langkah Antisipatif Cegah Potensi Penularan Superflu

Selasa, 06 Januari 2026 718

Arus Balik Libur Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Arus Balik Nataru Mulai Menggeliat di Terminal Terpadu Pulo Gebang

Jumat, 02 Januari 2026 1453

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks