Jakut Optimis Kembali Raih Juara Lomba Binaul Masjid

Sabtu, 08 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Widodo Bogiarto 3301

Gelar Lomba Binaul Masjid, Jakut Jaring Perwakilan ke Tingkat DKI

(Foto: doc)

Pemkot Administrasi Jakarta Utara kembali mengadakan perlombaan Binaul Masjid. Lomba yang sudah digelar sepekan ini diikuti enam masjid perwakilan dari masing-masing wilayah kecamatan. Pemenang lomba akan mewakili lomba Binaul Masjid tingkat DKI Jakarta.

Semoga tahun ini kami kembali meraih juara tingkat DKI Jakarta, karena sudah dua tahun berturut-turut juara Binaul Masjid direbut Jakarta Utara

"Semoga tahun ini kami kembali meraih juara tingkat DKI Jakarta, karena sudah dua tahun berturut-turut juara Binaul Masjid direbut Jakarta Utara," kata Ahmad Ya'la, Asisten Kesejahteraan Rakyat Pemkot Administrasi Jakarta Utara, Sabtu (8/8).

Dikatakan Ya'la, sejumlah aspek yang menjadi penilaian lomba antara lain, kemakmuran, administrasi dan kebersihan. Ia mengharapkan lomba ini dapat memicu semangat pengurus melakukan pembenahan agar keberadaan masjid lebih manfaat bagi masyarakat.

"Senin lusa akan kami umumkan masjid yang menjadi pemenangnya serta berhak mewakili ke tingkat DKI," ujar Ya'la.

Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jakarta Utara, Mabrur Abduh menambahkan, total di wilayah ini terdapat lebih dari 500 masjid dan 1.000 musala.

"Tidak hanya sebagai sarana ibadah saja. Saya berharap peranan masjid lebih dioptimalkan sebagai wahana komunikasi dan interaksi warga," terang Mabrur.

BERITA TERKAIT
Ahok Instruksikan Walikota Bantu Rapikan Tempat Ibadah

Ahok Instruksikan Walikota Bantu Rapikan Tempat Ibadah

Senin, 27 Juli 2015 3098

Ahok Minta SKB 2 Menteri Dievaluasi

Ahok Ingin SKB Dua Menteri Dicabut

Jumat, 24 Juli 2015 4705

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1459

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1554

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 544

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1115

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 462

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks