Senin, 10 November 2025 Yoanna Alverina 58
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menjadi Insperktur Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Balai Kota DKI Jakarta, Senin pagi.
Dalam kesempatan ini, Pramono menyampaikan sambutan Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf dan mengajak seluruh jajarannya untuk meneladani para pahlawan bangsa.
Ia menekankan kemerdekaan yang diraih Indonesia merupakan hasil dari kesabaran, keberanian, kejujuran, kebersamaan, dan keikhlasan para pejuang.