Galakkan Program Berkebun, Fery Farhati Tanam Pohon Jeruk Limau

Senin, 21 Maret 2022 Reporter: Suparni Editor: Erikyanri Maulana 1958

Feri Farhati Tanam 30 Pohon Jeruk Limau di Taman HATINYA PKK Jakarta Utara

(Foto: Suparni)

Ketua TP PKK DKI Jakarta, Fery Farhati secara simbolis melakukan penanaman 30 pohon jeruk limau sebagai ikon baru tanaman unggulan Kota Jakarta Utara. Penanaman tersebut dilakukan di Taman Hatinya PKK di RW 06, Kelurahan Sunter Agung dan RW 10 Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok.

Dampak dari kelas berkebun meningkatkan hasil panen di Jakarta

Dikatakan Fery, kegiatan berkebun bisa dilakukan dengan memanfaatkan lahan terbatas, hidroponik maupun lahan kosong.

"Alhamdulillah, dampaknya dari kelas berkebun meningkatkan hasil panen di Jakarta. Kalau panen serentak hasilnya sangat banyak dan ini bisa menjadi ketahanan pangan keluarga termasuk dalam pencegahan kasus stunting di DKI Jakarta," ujarnya, Senin (21/3).

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim menambahkan, kegiatan berkebun ini merupakan salah satu ikhtiar agar PKK tetap berdaya guna dalam mewujudkan ketahanan pangan keluarga dan lingkungan.

"Dari sini kita dilatih untuk hidup sehat dengan mengonsumsi sayuran maupun ikan dari sumbernya langsung seperti dari kebun sendiri sekaligus merupakan solusi untuk penurunan angka stunting," tambahnya.

Sementara itu, selain melakukan penanaman bibit pohon jeruk limau, Fery Farhati juga didaulat untuk melakukan panen pisang dan ikan di kolam ikan Taman Hatinya PKK RW 10 Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok.

BERITA TERKAIT
Sudin KPKP Kepulauan Seribu Tanam 250 Bibit Cabe di Lahan Urban Farming

Areal Urban Farming Kantor Docking Kapal Ditanami 250 Bibit Pohon Cabai

Sabtu, 19 Maret 2022 1641

Dinas KPKP Bakal Gelar Tanam dan Panen Serentak Tiap Triwulan

Dinas KPKP bakal Gelar Tanam dan Panen Serentak Tiap Triwulan

Jumat, 18 Maret 2022 1538

Yuk! Ikut Tanam Serentak se-DKI Jakarta Besok

Yukk..Ikuti Tanam Serentak se-DKI Jakarta Besok

Kamis, 17 Maret 2022 1738

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2495

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1122

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 535

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 604

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 938

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks