Normalisasi Saluran Jl Panca Raya Ditarget Kelar Awal Desember

Selasa, 30 November 2021 Reporter: Anita Karyati Editor: Budhy Tristanto 2828

Normalisasi Saluran di Jalan Panca Raya Capai 75 Persen

(Foto: Anita Karyati)

Normalisasi saluran di wilayah RT 06 RW 06 Jalan Panca Raya Kelurahan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat, yang dikerjakan sejak 15 November pekan lalu, ditargetkan selesai pada awal Desember nanti.

Normalisasi sudah kita lakukan sejak 15 November kemarin

Kasatpel Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Kemayoran, Supriyadi mengatakan, progres pengerjaan normalisasi saluran sepanjang 17 meter dan lima meter crossingan, saat ini sudah mencapai 13 meter atau sekitar 75 persen. Pengerjaan dilakukan tujuh personel secara manual dengan menggunakan satu unit breaker, genset, cangkul, linggis, serta bodem.

"Normalisasi sudah kita lakukan sejak 15 November kemarin dan ditargetkan rampung akhir pekan ini," katanya, Selasa (30/11).

Menurut Supriyadi, normalisasi ini menindaklanjuti usulan warga yang disampaikan melalui Musrenbang, lantaran kondisi saluran yang kecil dan rusak. Sehingga aliran air dari rumah warga kerap tersumbat dan memicu terjadinya  genangan di sekitar lokasi.

"Kami lakukan pelebaran sekitar 15 hingga 20 sentimeter agar aliran air lancar," beber Supriyadi.

Selain melebarkan saluran, jelas Supriyadi, tujuh personel pasukan biru yang dikerahkan juga melakukan pengerukan lumpur dan membuat sembilan penutup saluran yang masing-masing berukuran 600x600 sentimeter.

"Lima meter kubik lumpur berhasil dikuras dari saluran ini. Kami harap, setelah perbaikan selesai warga tidak lagi membuang sampah ke saluran," tandasnya.    

BERITA TERKAIT
Normalisasi Waduk Kesatriaan Cilincing Terus Dikebut

Normalisasi Waduk Kesatriaan Capai 80 Persen

Sabtu, 13 November 2021 3118

Normalisasi Saluran di Jalan Danau Djempang Capai 55 Persen

Normalisasi Saluran di Jalan Danau Jempang Capai 55 Persen

Selasa, 09 November 2021 2831

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1205

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1085

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1586

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 594

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 849

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks