Sentra Vaksinasi Dinamis di JIC Sediakan Tiga Jenis Vaksin

Senin, 15 November 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2367

Warga Datangi Serbuan Vaksinasi COVID-19 di Hall Jakarta Islamic Centre

(Foto: Suparni)

Layanan vaksinasi COVID-19 masih terus digencarkan di Jakarta Utara meski untuk dosis pertama telah mencapai lebih dari 100 persen target sasaran. Kali ini, layanan vaksinasi kembali diadakan di Jakarta Islamic Centre (JIC), Jalan Kramat Jaya, Kelurahan Tugu Utara, Kecamatan Koja yang menyediakan vaksin Sinovac, Pfizer dan AstraZeneca.

Ada 64 peserta yang mendaftar melalui aplikasi JAKI 

Kepala Puskesmas Kecamatan Koja, Sri Puji Wahyuni mengatakan, mulai pukul 08.00-12.00 WIB tadi tercatat peserta secara keseluruhan mencapai 64 orang yang lolos skrining dan dapat divaksin.

"Jumlah kuota tersedia sebanyak 300 dosis pertama dan kedua. Hari ini hanya ada 64 peserta yang mendaftar melalui aplikasi JAKI dan dinyatakan dapat divaksin," ujarnya, Senin (15/11).

Ia merinci, sebanyak 64 warga sasaran yang divaksin hari ini terdiri dari vaksin Sinovac dosis pertama sebanyak delapan orang, Sinovac dosis kedua sebanyak 14 orang, AstraZeneca dosis kedua 36 orang dan Pfizer dosis kedua ada enam orang.

"Untuk memberikan pelayanan vaksinasi ini kami dikerahkan 12 tenaga medis dari Puskesmas Kecamatan Koja," terangnya.

Sementara itu, salah seorang peserta vaksinasi warga perumahan Gading Griya Lestari, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Santoso (57) mengaku baru melakukan vaksinasi dosis pertama lantaran kondisi kesehatan.

Santoso menuturkan, sejak setahun lalu ingin ikut vaksin namun terkendala penyakit jantung dan gula darah yang dideritanya. Namun, setelah mendapatkan rekomendasi dokter di rumah sakit yang merawatnya beberapa hari lalu, baru hari ini bisa mengikuti vaksinasi lewat aplikasi JAKI.

"Alhamdulillah, lega rasanya bisa ikut vaksin, minimal selain mengurangi risiko juga sebagai pencegahan. Saran saya bagi yang belum vaksin segera ikut vaksin karena sekarang lebih mudah dan tak perlu mengantre panjang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
update_covid_13NOV2021

Perkembangan Data Kasus dan Vaksinasi COVID-19 di Jakarta per 13 November 2021

Sabtu, 13 November 2021 2887

DKI Jakarta Raih Penghargaan dari Kemenkes RI untuk Pelaksanaan Tes Lacak Isolasi, Penerapan Prokes,

DKI Jakarta Raih Penghargaan dari Kemenkes RI untuk Pelaksanaan Tes Lacak Isolasi, Penerapan Prokes, Vaksinasi dan Indeks Keluarga Sehat

Sabtu, 13 November 2021 3886

Capaian Vaksinasi COVID-19 Dosis Kedua di Jakarta Utara Telah Mencapai 98,44 Persen

Vaksinasi COVID-19 Dosis Kedua di Jakarta Utara Tembus 98,44 Persen

Jumat, 05 November 2021 2930

BERITA POPULER
Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1737

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1894

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1042

Cuaca cerah berawan menaungi wilayah sekitar Bundaran HI

Cuaca Jakarta Diprakirakan Berawan hingga Hujan Hari Ini

Kamis, 06 November 2025 1703

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Cuaca Berawan dan Gerimis Selimuti Jakarta

Rabu, 12 November 2025 687

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks