Kebutuhan Dasar Korban Kebakaran di Jalan Lagoa Kanal Dipastikan Terpenuhi

Kamis, 07 Oktober 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 1774

Sudin Sosial Jakut Distribusikan Bantuan Korban Kebakaran Jalan Lagoa Kanal

(Foto: Suparni)

Suku Dinas (Sudin) Sosial Jakarta Utara telah menyalurkan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Lagoa Kanal, RT 08, RT 09 dan RT 10, RW 02, Kelurahan Kebon Bawang, Kecamatan Tanjung Priok.

Menyiagakan petugas di lokasi

Kepala Sudin Sosial Jakarta Utara, Rosihan mengatakan, bantuan yang disalurkan berupa kebutuhan dasar yang diperlukan warga korban kebakaran.

"Suplai makanan berupa nasi boks kita kirimkan tiga kali sehari selama tiga hari ke depan. Kami juga menyiapkan tenda pengungsian di SMP Nurul Iman," ujarnya, Kamis (7/10).

Ia menambahkan, bantuan lain yang telah disalurkan yakni, air mineral, sarung, selimut, pembalut wanita, sajadah, mukena, handuk dewasa dan anak-anak, pampers bayi dan dewasa, perlak bayi, serta celana dalam pria dan wanita.

"Kita akan terus memantau perkembangan dengan menyiagakan petugas di lokasi terkait pemenuhan kebutuhan dasar para pengungsi," tandasnya.

Untuk diketahui, kebakaran di Jalan Lagoa Kanal menghanguskan 50 rumah hingga menyebabkan 250 Kepala Keluarga (KK) kehilangan tempat tinggal.

BERITA TERKAIT
Petugas Berhasil Padamkan Kebakaran Rumah di Permukiman Warga Jalan Lagoa Kanal

Kebakaran di Jalan Lagoa Kanal Berhasil Dipadamkan

Kamis, 07 Oktober 2021 2474

Kebakaran Rumah Tinggal di Jalan Cilincing Bakti Berhasil Dipadamkan

Kebakaran di Jalan Cilincing Bakti Berhasil Dipadamkan

Kamis, 07 Oktober 2021 1750

Kebakaran Gudang Pabrik di Kamal Muara Berhasil Dipadamkan Petugas

Kebakaran Gudang di Jalan Kapuk Kayu Besar Berhasil Dipadamkan

Rabu, 06 Oktober 2021 1791

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2523

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1153

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 574

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 646

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 978

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks