20 Pelajar Berkebutuhan Khusus di SLB Negeri 9 Jakarta Ikuti Vaksinasi COVID-19

Jumat, 30 Juli 2021 Reporter: Suparni Editor: Toni Riyanto 2524

20 Siswa Berkebutuhan Khusus Ikut Serbuan Vaksinasi di SLB Negeri 9 Jakarta

(Foto: Suparni)

Sebanyak 20 pelajar SLB Negeri 9 Jakarta di Jalan Sunter Permai, RT 10/06, Kelurahan Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara mengikuti vaksinasi COVID-19 yang diadakan di sekolah.

Sangat bagus diadakan di sekolah

Kepala Sekolah SLB Negeri 9 Jakarta Utara, Narno mengatakan, pelaksanaan vaksinasi ini merupakan hasil kolaborasi antara Suku Dinas Pendidikan wilayah 1 Jakarta Utara dengan Puskesmas Sunter Agung.

"Masih ada 30 pelajar kami yang belum divaksin, kita akan jadwalkan ulang besok. Bagi yang belum datang dan bukan hanya untuk peserta didik di sini, tetapi juga semua yang berkebutuhan khusus boleh datang ikut vaksin dengan mendaftar lebih dulu," ujarnya, Jumat (30/7).

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Utara, Sri Rahayu Asih Subekti menambahkan, di Jakarta Utara terdapat 39 ribu sasaran usia sekolah dengan jumlah sudah divaksin mencapai 56 persen.

"Kita akan terus kejar melalui sosialisasi kepada sekolah dan orang tua agar maksimal. Melalui sentra vaksinasi di sekolah-sekolah ini harapannya bisa segera mencapai target," terangnya.

Sementara itu, salah satu orang tua siswa, Diding Nahdudin mengaku mendapatkan undangan dari sekolah agar anaknya bisa mengikuti gerakan vaksinasi ini.

"Sangat bagus diadakan di sekolah secara khusus karena kalau ikut yang umum di lingkungan banyak anak-anak kurang percaya diri kalau di sekolah ada kawan ada yang memotivasi demi kesehatan bersama," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Pemkab - TNI AL Kolaborasi Gelar Serbuan Vaksin COVID-19 di KRI Teluk Youtefa-522

Kolinlamil TNI-AL Bantu Percepatan Vaksinasi COVID-19 di Kepulauan Seribu

Jumat, 23 Juli 2021 2197

231 Warga di Kelurahan Pulau Panggang Mengikuti Vaksin COVID-19

214 Anak Usia 12-17 Tahun di Kelurahan Pulau Panggang Divaksin COVID-19

Kamis, 08 Juli 2021 1391

Wagub Ariza Pastikan Pelaksanaan Vaksinasi Anak di Sekolah Berjalan Lancar

Wagub Ariza Pastikan Pelaksanaan Vaksinasi Anak di Sekolah Berjalan Lancar

Jumat, 02 Juli 2021 1791

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1333

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1055

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 773

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1077

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 474

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks