Enam Mobil Pemadam Atasi Kebakaran Rumah di Ancol

Kamis, 03 September 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Andry 1793

Unit Pemadam Atasi Kebakaran Rumah Mewah di Ancol

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Enam unit mobil pemadam berhasil mengatasi kebakaran yang melanda sebuah rumah mewah di Jalan Pangandaran V, RT 07/11, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.

Saat petugas tiba, kondisi api sudah membesar. Total ada 30 petugas yang kita kerahkan melakukan pemadaman

Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Rahmat Kristantio mengatakan, kebakaran yang menghanguskan rumah dua lantai ini terjadi pukul 07.20.

"Saat petugas tiba, kondisi api sudah membesar. Total ada 30 petugas yang kita kerahkan melakukan pemadaman," ujarnya, Kamis (3/9).

Rahmat menjelaskan, api baru dapat dipadamkan setelah dilakukan upaya penanganan sekitar tiga jam. Luas area bangunan yang terbakar mencapai 500 meter persegi.

"Korban jiwa dan luka nihil. Kebakaran dipicu akibat korsleting listrik. Kerugian ditaksir lebih dari Rp 300 juta," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Empat Mobil Pemadan Atasi Kebakaran Pabrik di Cakung

Empat Mobil Pemadan Atasi Kebakaran Pabrik di Cakung

Kamis, 03 September 2020 1386

Kerugian Kebakaran Rumah 3 Lantai di Pademangan Capai Rp 250 Juta

Kerugian Kebakaran Rumah di Pademangan Capai Rp 250 Juta

Selasa, 11 Agustus 2020 1844

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308201

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196654

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik