Armada Bus Sekolah Telah Membantu Evakuasi 1.000 Pasien COVID-19

Senin, 31 Agustus 2020 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Rio Sandiputra 2177

 Armada Bus Sekolah Telah Membantu Evakuasi 1.000 Pasien Covid-19

(Foto: Aldi Geri Lumban Tobing)

Sebanyak 1.009 pasien COVID-19 selama periode April-Agustus 2020 telah dievakuasi ke tempat perawatan menggunakan Bus Sekolah, Unit Pengelola Angkutan Sekolah (UPAS) Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Periode April hingga Agustus 2020,

Kepala UPAS Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Ali Murthadho mengatakan, tiga unit bus sekolah berukuran medium dengan kapasitas 20 orang, dan dua unit berukuran kecil dengan kapasitas 17 orang dikerahkan untuk evakuasi.

"Kami berdasarkan permintaan dari Dinkes terkait transportasi pasien yang cukup besar kami kirimkan unit armada untuk dibawa ke Wisma Atlet atau rumah sakit umum daerah rujukan COVID-19. Kita punya 13 kru yang kami rekrut dari tenaga di UPAS, mereka adalah orang-orang pilihan yang mempunyai kemampuan, sudah lulus seleksi kesehatan. Awak bus juga dilengkapi Alat Pelindung Diri (APD)," ujar Ali, Senin (31/8).

Ali menambahkan, lima unit bus khusus evakuasi pasien COVID-19 juga dimodifikasi di antaranya dengan menerapkan pola penyekatan di dalam bus dan pemutusan sentra AC. Setiap bus yang dioperasikan juga disterilisasi dan didekontaminasi sebelum maupun sesudah melakukan evakuasi pasien.

"Kru yang sudah bertugas juga isolasi mandiri selama tiga hari di mess UPAS. Kami akan lihat kru yang bertugas mengalami gejala terpapar atau tidak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bus Sekolah DKI Percepat Proses Evakuasi Pasien COVID-19

Bus Sekolah DKI Percepat Proses Evakuasi Pasien COVID-19

Jumat, 28 Agustus 2020 2334

Animo Komuter Pengguna Bus Sekolah Masih Tinggi

Animo Komuter Pengguna Bus Sekolah Masih Tinggi

Selasa, 23 Juni 2020 1746

50 Bus Sekolah Pengangkut Tim Medis Corona Disemprot Cairan Disinfektan

Bus Sekolah Pengangkut Tenaga Medis Disemprot Disinfektan

Minggu, 22 Maret 2020 4266

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2240

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1518

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1050

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1381

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 902

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks