Kepulauan Seribu Utara Perketat Pergerakan Angkutan Kapal

Selasa, 28 April 2020 Reporter: Suparni Editor: Budhy Tristanto 1710

Kecamatan Kepulauan Seribu Utara Perketat Pergerakan Angkutan Kapal

(Foto: Suparni)

Kecamatan Kepulauan Seribu Utara,

memperketat pengawasan wilayah guna mengantisipasi penyebaran virus corona pasca terkonfirmasi nya satu warga Pulau Kelapa positif COVID-19

Kita setop angkutan laut dan sudah ditekankan tidak ada lagi yang boleh beroperasi

Wakil Camat Kepulauan Seribu Utara, Andi Muchdar, menegaskan agar warga disipiln dan patuh terhadap aturan yang ditetapkan Pemprov DKI Jakarta terkait pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)

"Bersama Gugus Tugas Pulau Aman kita awasi ketat pergerakan warga, terutama aktivitas kapal agar tidak keluar-masuk pulau," ujanya, Selasa (28/4).

Menurutnya, peluang penyebaran COVID-19 cukup besar selama masih ada pergerakan kapal dan masyarakat yang keluar-masuk pulau.

"Jadi, kita setop angkutan laut dan sudah ditekankan tidak ada lagi yang boleh beroperasi," tegasnya.

Untuk antisipasi keadaan darurat lainnya, jelas Andi, pihaknya  telah menyiapkan gedung sekolah dan puskesmas kecamatan sebagai lokasi karantina, selain di Pulau Karya.

"Saat ini masyarakat  masih isolasi diri di rumah, sementara satu terkonfirmasi positif dari Pulau Kelapa sudah dievakuasi di Wisma Atlet," pungkasnya.

BERITA TERKAIT
Pelaksanaan PSBB di Kepulauan Seribu Selatan Lebih Diperketa

Pengawasan Wilayah Kepulauan Seribu Selatan Diperketat

Senin, 27 April 2020 1638

Petugas Kesehatan Perketat Pintu Masuk Kepulauan Seribu

Akses Masuk Kepulauan Seribu Terus Diperketat

Kamis, 09 April 2020 1575

Kapal Penumpang Tradisional di Kepulauan Seribu Disemprot Cairan Disinfektan

Wakil Bupati Pantau Upaya Pencegahan COVID-19 di Kapal Penumpang Tradisional

Kamis, 19 Maret 2020 2439

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308213

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik