Sudinhub Jakut Kerahkan 14 Mobil Operasional untuk Evakuasi Warga

Selasa, 25 Februari 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 966

14 Kendaraan Operasional Sudinhub Jakut Dikerahkan Bantu Warga

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Sebanyak 14 unit kendaraan operasional dikerahkan Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, untuk membantu warga yang terjebak genangan di sejumlah lokasi, Selasa (25/2).

Sejak pagi seluruh petugas dari tingkat kota hingga kecamatan sudah bergerak

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, Harlem Simanjutak mengatakan, 14 unit kendaraan operasional terdiri dari 10 mobil derek kecil, satu derek besar dan tiga unit double cabin.

Kendaraan  operasional tersebut dikerahkan di sejumlah lokasi jalan seperti, Jl Boulevard Raya dan Boulevard Barat Kelapa Gading, Yos Sudarso dan Budi Mulia Pademangan.

"Petugas kita mobile melakukan patroli. Sejak pagi seluruh petugas dari tingkat kota hingga kecamatan sudah bergerak," ujarnya.

Dijelaskan Harlem, secara umum tidak ada pengalihan lalu lintas jalan akibat kondisi genangan di Jakarta Utara, hanya pengendara motor di Jl Cakung Cilincing yang melintas diarahkan melalui jalan tol.

"Kita akan terus siagakan petugas hingga sore dan malam ini, mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat jam pulang kerja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudinhub Jakut Siagakan Mobil Derek di Kawasan Terdampak Genangan

Sudinhub Jakut Siagakan Mobil Derek di Lokasi Terdampak Genangan

Rabu, 01 Januari 2020 1620

Sudinhub Jaksel Siagakan Petugas dan Kendaraan Derek di Lokasi-lokasi Jalan yang Tergenang Air

Sudinhub Jaksel Siagakan Personel di Ruas Jalan Tergenang

Kamis, 02 Januari 2020 1927

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2638

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1268

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 858

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1103

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Korban Bencana alam di Sumatra

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Penyintas Bencana di Sumatra

Jumat, 30 Januari 2026 461

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks