Sudin SDA Jakarta Barat Lakukan Pengerukan di Kali Sekretaris

Jumat, 21 Februari 2020 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Erikyanri Maulana 2773

Sudin SDA Jakbar Keruk Kali Sekretaris di Sukabumi Selatan

(Foto: Rudi Hermawan)

Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat melakukan pengerukan lumpur Kali Sekretaris di Sukabumi Selatan, Kebon Jeruk. Ditargetkan pengerukan ini akan rampung akhir Februari mendatang.

Kali akan didalamkan satu hingga 1,5 meter dari kondisi eksisting,

Kepala Sudin SDA Jakarta Barat, Purwanti Suryandari mengatakan, pengerukan sudah dilakukan sejak 20 Januari lalu. Hari pertama pengerukan dilakukan dari Jl KPBD hingga Jl Munajar. Pengerukan kemudian dilanjutkan di Jl Assirot hingga Jl Pos Pengumben, Sukabumi Selatan.

"Kali akan didalamkan satu hingga 1,5 meter dari kondisi eksisting," ujar Purwanti, Jumat (21/2).

Ditambahkan Purwanti, pengerukan dilakukan sepanjang 500 meter dengan mengerahkan tiga unit alat berat. Diperkirakan akhir Februari nanti akan rampung.

"Satgas ada 30 personel dan enam unit dump truk. Saat ini pengerjaan tinggal menyisakan sekitar 100 meter lagi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sudin SDA Jakbar Tambah Satu Unit Pompa Mobile di Patra

Sudin SDA Jakbar Tambah Satu Pompa Mobile di Patra

Senin, 20 Januari 2020 2351

 Sudin SDA Jakbar Tambah Satu Unit Pompa Mobile di Patra

Sudin SDA Jakbar Tambah Satu Pompa Mobile di Patra

Senin, 20 Januari 2020 2351

 Sudin SDA Jakbar Tangani Rembesan di Kali Sekretaris

Sudin SDA Jakbar Tangani Rembesan di Kali Sekretaris

Sabtu, 18 Januari 2020 2208

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1490

 50 Kilogram Jagung Pulut Berhasil Dipanen dari Pulau Tidung Kecil

50 Kilogram Jagung Pulut Dipanen di Pulau Tidung Kecil

Rabu, 07 Januari 2026 1576

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 659

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1136

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 541

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks