Musrenbang Kelurahan Pegangsaan Dua Sepakati 198 Usulan

Rabu, 29 Januari 2020 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Andry 4676

Musrenbang Kelurahan Pegangsaan Dua Sepakati 198 Usulan

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara yang digelar di aula kantor RW 12 menyepakati 198 usulan senilai Rp 52,2 miliar.

Saya sangat mengapresiasi partisipasi warga dalam menyampaikan usulan

Asisten Administrasi dan Kesejahteraan Rakyat Setko Jakarta Utara, Wawan Budi Rohman mengatakan, 198 usulan ini hasil dari kegiatan rembuk 27 RW di wilayah Kelurahan Pegangsaan Dua.

"Saya sangat mengapresiasi partisipasi warga dalam menyampaikan usulan. Animonya cukup tinggi," ujarnya, Rabu (29/1).

Wawan mengingatkan, usulan dalam musrenbang tidak hanya berkutat pada usulan fisik. Masyarakat juga diharapkan memanfaatkan forum ini untuk mengusulkan pembangunan non fisik.

"Seperti pemberdayaan ekonomi dan peningkatan kualitas SDM yang harus diperkuat. Jadi tidak hanya fisik," katanya.

Sementara itu, Lurah Pegangsaan Dua, Suci Cyntia Polaputri menjelaskan, 198 usulan yang telah disepakati ini terdiri dari 129 usulan fisik, 67 usulan barang dan dua usulan non fisik. Sedangkan usulan terkait Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) didominasi usulan terhadap kelurahan, Sumber Daya Air dan Bina Marga.

"Kemudian terkait perhubungan ada 34 usulan. Hasil dari kelurahan akan dibawa ke tingkat kecamatan pada 13 Februari mendatang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Musrenbang Kelurahan Kalibaru Rumuskan 131 Usulan Kegiatan

Musrenbang Kalibaru Rumuskan 131 Usulan Kegiatan

Senin, 27 Januari 2020 1805

Musrenbang Kelurahan Penjaringan Bahas 179 Usulan

Musrenbang Kelurahan Penjaringan Bahas 179 Usulan

Selasa, 28 Januari 2020 3341

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 2009

Kepala Badan Kesbangpol DKI Jakarta mewakili gubernur menerima Harmony Award 2025

Pemprov DKI Raih Harmony Award 2025

Jumat, 28 November 2025 593

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1210

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini, Jumat (28/11)

Cuaca Berawan Naungi Jakarta Hari Ini

Jumat, 28 November 2025 549

Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Pemprov DKI Sabet Penghargaan Indeks Kualitas Kebijakan Unggul

Kamis, 27 November 2025 626

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks