4.500 Peserta Meriahkan Lomba Lari 5K Pemkot Jakbar

Minggu, 27 Oktober 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1772

Pemkot Jakbar Gelar Lomba Lari 5K

(Foto: Folmer)

Sebanyak 4.500 peserta yang terdiri dari warga, pelajar, mahasiswa, dan aparatur sipil negara (ASN), mengikuti lomba lari 5K di kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jalan Raya Kembangan, Minggu (27/10) pagi.

Pemenang lomba lari meraih medali dan hadiah uang pembinaan,

Plh Wali Kota Jakarta Barat, M Zen mengatakan, lomba yang rutin digelar setiap tahun ini untuk menyosialisasikan pola hidup sehat dengan berolahraga kepada masyarakat.

"Minimal jalan atau berlari agar badan bugar dan sehat," ujar M Zen.

Kepala Sudin Pemuda dan Olahraga Jakarta Barat, Joko Margo Santoso menambahkan, rute lomba lari putra sepanjang lima kilometer melintasi Jalan Kembangan Raya, Kembangan Murni Timur, Puri Indah Raya, Puri Kembangan Barat, putar kembali hingga garis finish di depan kantor Wali Kota.

Sedangkan rute untuk peserta putri sepanjang tiga kilometer dimulai dan berakhir di kantor Wali Kota Jakarta Barat dengan melintasi Kembangan Murni Timur, Puri Indah Raya, putar balik menuju garis finish.

"Pemenang lomba lari meraih medali dan hadiah uang pembinaan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Meriahkan HUT RI, Lomba Lari Tambora 5K Akan Digelar

Kecamatan Tambora Bakal Gelar Lomba Lari 5 Kilometer

Selasa, 08 Agustus 2017 2533

Bupati Lepas 450 Peserta Election Run di Pulau Kelapa

450 Peserta Ikuti Election Run di Pulau Kelapa

Senin, 18 Februari 2019 1497

Sudin Pora Jakpus akan Menggelar Lomba Lari

Sudin Pora Jakpus akan Menggelar Lomba Lari

Selasa, 17 September 2019 2973

Sudin Pora Gelar Test Kebugaran Bagi Pegawai Pemkot Jakpus

Pegawai Pemkot Jakpus Ikut Lomba Lari 1.600 Meter

Jumat, 09 November 2018 2560

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308200

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196654

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik