DPRD Dalami Rancangan Tatib Hasil Konsultasi dengan Kemendagri

Rabu, 25 September 2019 Reporter: Adriana Megawati Editor: Andry 1901

 DPRD DKI Dalami Hasil Konsultasi Kemendagri Tentang Tata Tertib

(Foto: Adriana Megawati)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta mendalami hasil konsultasi dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait rancangan Tata Tertib (Tatib) DPRD Periode 2019-2024.

Kemarin ada yang diakomodir dan tidak diakomodir

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Sementara, Syarif mengatakan, rancangan tatib yang saat ini tengah dimatangkan akan menjadi landasan kerja bagi anggota dewan hingga lima tahun mendatang. Tatib yang dirancang sendiri terdiri dari 19 bab dan 187 pasal.

"Kemarin ada yang diakomodir dan tidak diakomodir. Hari ini kita bahas dan susun lagi," ujarnya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (25/9).

Syarif melanjutkan, dari 187 pasal dalam rancangan Tatib, ada delapan poin usulan utama yang berisi pembentukan kembali Panitia Urusan Rumah Tangga (PURT) DKI, pembahasan Peraturan Daerah (Perda)  yang dibatalkan pemerintah serta penyempurnaan Alat Kelengkapan Dewan (AKD).

Kemudian, pembiayaan kunjungan dewan di dalam provinsi, penambahan Tenaga Ahli (TA) dan jenis rapat, memberi pertimbangan atau masukan kepada calon wali kota dan direksi BUMD yang diajukan gubernur.

"Dari delapan yang diajukan, ada dua yang tidak disetujui yaitu pembentukan PURT dan penambahan TA," jelas Syarif.

Menurut Syarif, poin usulan utama yang disetujui Kemendagri yakni kunjungan kerja di dalam provinsi yang dibiayai Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) DKI

"Kita sambut positif usulan yang diterima ini. Anggota dewan jadi cepat turun dan tanggap terhadap aduan warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
DPRD Kirimkan Hasil Pembahasan Tatib Ke Kemendagri

DPRD Kirimkan Hasil Pembahasan Tatib Ke Kemendagri

Kamis, 19 September 2019 1701

DPRD DKI Rampungkan Pembahasan Tatib

DPRD DKI Rampungkan Pembahasan Tatib

Kamis, 12 September 2019 1589

DPRD Kirimkan Hasil Pembahasan Tatib Ke Kemendagri

DPRD Kirimkan Hasil Pembahasan Tatib Ke Kemendagri

Kamis, 19 September 2019 1701

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469103

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308214

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261042

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik