Sosialisasi GISA dan Binduk Terus Digencarkan di Jaksel

Rabu, 11 September 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 2617

Sudin Dukcapil Jaksel Gelar Sosialisasi Gisa dan Binduk di SMA Perguruan Cikini

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Sosialisasi Gerakan Indonesia Sadar Administrasi (GISA) dan layanan Bina Kependudukan (Binduk) terus digencarkan di Jakarta Selatan. Tujuannya, agar masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib administrasi kependudukan.

Pentingnya data kependudukan,

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil DKI Jakarta, Dhany Sukma mengatakan, GISA merupakan satu gerakan untuk mengedepankan kesadaran tertib administrasi kependudukan.

"Hal itu meliputi kesadaran akan pelayaan kependudukan, sadar kepemilikan dokumen kependudukan, dan sadar pemutakhiran data kependudukan," ujarnya, saat acara Sosialisasi GISA di SMA Peguruan Cikini, Kelurahan Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (11/9).

Dhany menjelaskan, saat ini data kependudukan Dinas Dukcapil sudah bisa dimanfaatkan untuk seluruh sektoral dalam rangka optimalisasi pembangunan. Melalui Nomor Induk Kependudukan sudah bisa terindetifikasi berkaitan dengan KJP Plus, DP 0 Rupiah, PPBD Online, BPJS, imigrasi, dan lain sebagainya.

"Melalui sosialisasi ini saya berharap agar pengurus RT/RW, kader Jumantik dan Dasa Wisma bisa menyampaikan kembali kepada masyarakat tentang pentingnya data kependudukan," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Selatan, Abdul Haris menambahkan, sebagai bagian dari Bina Kependudukan, pihaknya membuka pelayanan pembuatan Surat Keterangan Domisili Sementara (SKDS), Akta Kelahiran, dan Kartu Identitas Anak (KIA), serta perekaman KTP elektronik.

"Layanan di sini kita buka hingga Kamis besok. Untuk KIA, ke depan kami akan terus berkerja sama dengan Sudin Pendidikan untuk menmberikan layanan kolektif di 300 sekolah dasar negeri di Jakarta Selatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Sosialisasi GISA Digelar di Kemayoran

Sosialisasi GISA Digelar di Kemayoran

Kamis, 08 Agustus 2019 1613

 RPTRA Amir Hamzah Pegangsaan Jadi Lokasi Pertama Sosialisasi GISA

Sosialisasi Pertama GISA Digelar di RPTRA Amir Hamzah

Rabu, 20 Februari 2019 2258

877 Warga Pekayon Mendapatkan Layanan Binduk

877 Warga Pekayon Mendapatkan Layanan Binduk

Selasa, 16 Juli 2019 1804

Sudin Dukcapil Jemput Bola Pelayanan Binduk di Kecamatan Senen

368 Warga Kwitang Dilayani Layanan Binduk

Rabu, 03 Juli 2019 2378

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2552

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1187

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1015

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 671

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 599

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks