RSUD Jati Padang Edukasi Warga Pentingnya ASI Eksklusif

Jumat, 02 Agustus 2019 Reporter: Maulana Khamal Macharani Editor: Toni Riyanto 5807

Warga Pasar Minggu Diedukasi ASI Eklusif dan Inisiasi Menyusui Dini

(Foto: Maulana Khamal Macharani)

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jati Padang, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, mengadakan sosialisasi dan edukasi terkait air susu ibu (ASI) eksklusif dan inisiasi menyusui dini (IMD). Kegiatan diikuti sebanyak 50 orang ibu menyusui dari wilayah setempat. 

Diikuti 50 peserta

Kepala seksi Pelayanan Medis RSUD Jati Padang, Yenny Nariswari Harumansyah mengatakan, kegiatan diadakan bertepatan dengan World Breastfeeding Week (WBW) atau Pekan ASI Internasional.

"Kegiatan ini diikuti 50 peserta yang terdiri dari kaum ibu. Kami menghadirkan narasumber yang merupakan konselor ASI dan dokter kandungan dari RSUD Jati Padang," ujarnya, Jumat (2/8). 

Yenny menjelaskan, materi yang diberikan berupa informasi mengenai ASI eksklusif, inisiasi menyusui dini (IMD), persiapan hamil, kontrol kehamilan, dan kelahiran.

"Kami juga memberikan pengertian ASI yang merupakan usaha bersama keluarga, mengungkap mitos, fakta soal menyusui, dan praktik cara menyusui yang baik dan benar," terangnya. 

Konsultan ASI RSUD Jati Padang, Diana Sari menambahkan, selain memperingati WBW, Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan orang tua dan meningkatkan angka pemberian ASI eksklusif kepada anak-anak di Jakarta.

"Kami sampaikan itu perlu usaha bersama, karena angka pemberian ASI eksklusif masih 30 persen, selebihnya masih banyak yang mengandalkan pengganti ASI. Semoga ke depan warga semakin peduli pentingnya ASI," ungkapnya.

Sementara, salah seorang ibu peserta sosialisasi asal kelurahan Ragunan, Siska Amelia Putri mengungkapkan, edukasi hari ini banyak memberikan pengetahuan untuk kaum ibu dan pasangan muda yang baru memiliki seorang anak. 

"Saya kebetulan seorang bidan dan ibu menyusui. Materi yang diberikan sangat bermanfaat, terutama untuk pasangan muda," tandasnya.

BERITA TERKAIT
RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

Selasa, 23 Juli 2019 6408

 WHO Melakukan Kunjungan Lapangan di Puskesmas Kecamatan Setiabudi

WHO Kunjungi Puskesmas Kecamatan Setibudi

Jumat, 19 Juli 2019 3802

RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

RSUD Tugu Koja Luncurkan Aplikasi E-Ladies

Selasa, 23 Juli 2019 6408

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2644

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1274

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 868

Kanwil DJP Jakarta Pusat Hadirkan Layanan Edukasi

Layanan Edukasi dan Asistensi SPT Tahunan Dihadirkan Secara Online

Jumat, 30 Januari 2026 504

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1109

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks