Sudin Dukcapil Jakut Gelar Layanan Jemput Bola di SDN 03 Kapuk Muara

Selasa, 23 Juli 2019 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 2300

Sudin Dukcapil Jakut Gelar Layanan Jemput Bola di SDN 03 Kapuk Muara

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Sudin Dukcapil) Jakarta Utara menggelar layanan jemput bola ke Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kapuk Muara 03, Penjaringan, Selasa (23/7). Layanan difokuskan pada pembuatan Kartu Identitas Anak (KIA).

Ini merupakan program jemput bola yang kami lakukan,

Kepala Sudin Dinas Dukcapil Jakarta Utara, Erik Polim Sinurat mengatakan, pembuatan KIA sekaligus mendukung program Sekolah Sehat. Seluruh siswa di sekolah tersebut akan dibuatkan KIA lantaran masih di bawah usia 15 tahun.

“Ini merupakan program jemput bola yang kami lakukan. Saat ini kami masih lakukan pendataan,” katanya.

Dijelaskan Erik, bagi pemohon KIA cukup melampirkan Kartu Keluarga, KTP-E dan buku nikah orang tua, serta akta lahir anak yang diajukan.

Dia mengungkapkan, permohonan KIA di lokasi itu tercatat mencapai 538 anak. Hingga saat ini, pencetakan KIA sudah mencapai 172 keping dan akan dirampungkan pekan ini.

“Pencetakan akan terus dilakukan. Pendistribusian dilakukan menyicil sesuai jumlah KIA yang dicetak,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Februari 2019-Juni 2019, Sudin Dukcapil Distribusikan 1.792 SKDS

Februari-Juni 2019, 1.792 SKDS Sudah Diterbitkan di Jakpus

Sabtu, 20 Juli 2019 3891

Layanan Akta Kelahiran dan KIA akan Digelar di SDN se-Jakpus

Layanan Akta Kelahiran dan KIA akan Digelar di SDN se-Jakpus

Sabtu, 20 Juli 2019 1625

BERITA POPULER
Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Pemprov DKI Perluas Akses Cek Kesehatan Gratis Lewat Kolaborasi dan Inovasi Digital

Rabu, 22 Oktober 2025 1714

Pramono dan Menteri Ekraf Buka Jakarta Innovation Days

Buka JID 2025, Pramono Dorong Inovasi Inkremental untuk Pembangunan Jakarta

Selasa, 21 Oktober 2025 1197

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Tanggul di Sisi Selatan Jembatan Cinta Diperkuat

Rabu, 22 Oktober 2025 825

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino memberi keterangan pers setelah Rapimgab

Wibi Berharap Pansus Hasilkan Perda yang Jadi Kebanggaan Jakarta

Jumat, 17 Oktober 2025 1326

Petugas sedang memadamkan kebakaran rumah di Pademangan Timur

Kebakaran di Pademangan Timur Berhasil Dipadamkan

Kamis, 23 Oktober 2025 478

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks