Sudin LH Kepulauan Seribu Gelar OTT Sampah

Selasa, 02 Juli 2019 Reporter: Suparni Editor: F. Ekodhanto Purba 1804

OTT Sampah Digelar Sudin LH di Dermaga Pulau Harapan

(Foto: Suparni)

Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Kepulauan Seribu menggelar Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap pembuang sampah sembarangan di Dermaga Utama Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara.

OTT ini untuk penegakkan PERDA sekaligus untuk mengedukasi warga dan wisatawan agar tidak membuang sampah sembarangan

Kepala Seksi Peran Serta Masyarakat dan Penataan Hukum Suku Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Seribu, Ardian Prahara mengatakan, OTT sampah yang dilakukan tersebut merupakan bentuk penegakan Perda Tibum dan Perda No 3 tahun 2013 tentang Pengelolaan Sampah.

"OTT ini untuk penegakkan Perda sekaligus untuk mengedukasi warga dan wisatawan agar tidak membuang sampah sembarangan," ujarnya, Selasa (2/7).

Menurutnya, untuk kegiatan tersebut, pihaknya mengerahkan 12 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) dibantu petugas PJLP Sudin LH Kepulauan Seribu untuk mengawasi setiap kapal yang datang dari berbagai pelabuhan di Jakarta dan Tangerang.

Hasilnya, tidak ditemukan pelanggaran, karena wisatawan sudah mulai sadar bahwa kebersihan tanggung jawab bersama.

"Harapannya kondisi ini terus dapat dipertahankan ada maupun tidak ada pengawasan, sehingga Kepulauan Seribu bersih dari sampah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Denda Hasil OTT Pembuang Sampah di Jakbar Capai Rp 50 Juta

Denda OTT Pembuang Sampah di Jakbar Capai Rp 50 Juta

Selasa, 06 Desember 2016 4510

Sudin LH Kepulauan Seribu Tindak Pelaku Buang Sampah Sembarangan

Sudin LH Kepulauan Seribu Tindak Pelaku Buang Sampah Sembarangan

Kamis, 04 April 2019 1979

Sudin LH Kepulauan Seribu Gelar OTT Sampah di Dermaga Marina

Sudin LH Kepulauan Seribu Gelar OTT Sampah di Dermaga Marina

Selasa, 21 Agustus 2018 2359

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1237

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1114

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1624

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1466

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks