Ancol Hadirkan Camping Under The Sea

Senin, 24 Juni 2019 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Andry 2504

Ancol Hadirkan Camping Under The Sea

(Foto: doc)

PT Taman Impian Jaya Ancol kembali menyuguhkan hiburan bagi warga yang ingin mengisi waktu libur akhir pekan.

Peserta akan menjelajahi Sea World, Samudra dan Ancol Taman Impian,

Kali ini, Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI ini menggelar program edukatif bertajuk Camping Under The Sea di Sea World Ancol dan Ocean Dream Samudra pada 6-7 Juli 2019.

Vice Presiden Sea World Ancol dan Ocean Dream Samudra PT Taman Impian Jaya Ancol, Rika Sudranto mengatakan, Camping Under The Sea ini menggabungkan rekreasi, edukasi dana konservasi dalam satu rangkaian kegiatan yang dikemas dengan menyenangkan.

"Selama dua hari satu malam peserta akan menjelajahi Sea World, Samudra dan Ancol Taman Impian," ujarnya, Senin (24/6).

Ia menambahkan, anak dengan usia 6-12 tahun bisa mengikuti program ini sebagai peserta. Kegiatan tersebut juga akan melibatkan volunteer dari mahasiswa untuk bergabung bersama new explorer.

"Program ini bertujuan menanamkan nilai konservasi dan pentingnya mencintai dan menjaga lingkungan kepada anak-anak," katanya.

Rika menyebutkan, tiket program khusus liburan sekolah anak ini bisa dibeli secara online di www.ancol.com dengan harga Rp 700 ribu per anak. Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk ke kawasan Ancol Taman Impian, Sea World Ancol dan Ocean Dream Samudra.

"Peserta cukup membawa baju ganti serta obat-obatan pribadi apabila dibutuhkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Ancol Siagakan 1.754 Petugas Keamanan Selama Libur Lebaran

Ancol Siagakan 1.754 Petugas Selama Libur Lebaran

Selasa, 28 Mei 2019 2087

Libur Lebaran, Pengunjung Ancol Naik 30 Persen

Libur Lebaran, Pengunjung Ancol Naik 30 Persen

Minggu, 09 Juni 2019 1999

 Hari Kedua Idul Fitri, Ancol Dipadati 10 Ribu Pengunjung

Hari Kedua Idul Fitri, Ancol Dipadati Pengunjung

Kamis, 06 Juni 2019 2000

BERITA POPULER
Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Sudah Dibersihkan

Tumpukan Sampah di TPS RW 10 Penggilingan Tuntas Dibersihkan

Kamis, 08 Januari 2026 1521

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 738

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 709

Proyek LRT Jakarta Fase 1B

Jakpro Konsisten Laksanakan Penugasan Strategis Sepanjang 2025

Kamis, 08 Januari 2026 1160

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Sebagian Jakarta Diprediksi Hujan Siang Nanti

Kamis, 08 Januari 2026 1105

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks