Warga Cengkareng Timur Ikut Pelatihan Wirausaha Minuman

Senin, 17 Juni 2019 Reporter: Folmer Editor: Budhy Tristanto 1800

 Puluhan Ibu RW 13 Cengkareng Timur Ikut Pelatihan

(Foto: Folmer)

Sebanyak 50 warga RW 13, Kelurahan Cengkareng Timur, mengikuti pelatihan wirausaha pembuatan minuman khas Betawi yang digelar Suku Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Sudin Nakertrans) Jakarta Barat.

Peserta yang mengikuti pelatihan sudah berkomitmen membuka usaha untuk menambah penghasilan,

Ketua RW 13 Cengkareng Timur, Abdul Djamil mengatakan, peserta merupakan perwakilan warga dari setiap RT di wilayahnya yang tergabung dalam kepengurusan PKK.

Ia berharap setelah mengikuti pelatihan, peserta mendapat pembinaan usaha, bantuan peralatan dan pembuatan perizinan usaha kecil mikro.

"Peserta yang mengikuti pelatihan sudah berkomitmen membuka usaha untuk menambah penghasilan agar bisa membantu ekonomi keluarga," ujar Djamil, Senin (17/6).

Sementara Kepala Seksi Pelatihan Penempatan dan Produktivitas Suku Dinas Nakertrans Jakarta Barat, I Gusti Ketut Suastika menjelaskan, pelatihan pembuatan minuman khas Betawi, bir pletok, merupakan salah satu kegiatan dalam program program Pembinaan Kewirausahaan Terpadu (PKT)

"Setelah mengikuti pelatihan ini, kami akan menyalurkan bantuan peralatan usaha untuk mendorong peserta membuka usaha pembuatan bir pletok dengan ciri khas masing masing," katanya.

Ia menambahkan, selain bantuan peralatan usaha, pihaknya siap membantu peserta yang nantinya akan mengajukan pengurusan Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK).

"Untuk itu, kami berharap peserta yang telah mengikuti pelatihan ini berkomitmen menjadi wirausaha baru mandiri," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Nakertrans Jakbar Serahkan Bantuan Peralatan Usaha

Sudin Nakertrans Jakbar Serahkan Bantuan Peralatan Usaha

Rabu, 08 Mei 2019 2460

 Kaum Ibu di Kedoya Utara Dilatih Bikin Minuman Tradisional Betawi

Kaum Ibu di Kedoya Utara Dilatih Bikin Minuman Tradisional Betawi

Rabu, 10 April 2019 2292

Komisi B DPRD DKI Minta Pemprov DKI Tingkatkan Omset Bir Pletok IKM

Pengembangan Usaha Minuman Khas Betawi Harus Lebih Dioptimalkan

Jumat, 22 Maret 2019 2632

 Bir Pletok, Minuman Khas Betawi dengan Kandungan Rempah  Bir Pletok, Minuman Khas Betawi dengan Kan

Omzet Bisnis IKM Minuman Khas Betawi Capai Jutaan Rupiah

Senin, 18 Maret 2019 4054

BERITA POPULER
Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 778

Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1006

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 865

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 366

Seorang warga menggunakan payung berjalan di trotoar

BMKG: Hujan Dominasi Sejumlah Wilayah Jakarta Hari Ini

Senin, 12 Januari 2026 706

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks