Sudin KPKP Jakpus Adakan Pembinaan Budidaya Ikan Konsumsi

Rabu, 10 April 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 2299

Sudin KPKP Jakpus Adakan Pembinaan Budidaya Ikan Konsumsi

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Suku Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat hari ini menggelar kegiatan pembinaan budidaya ikan konsumsi kepada puluhan warga di wilayahnya.

Pembinaan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan budidaya ikan konsumsi,

"Pembinaan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan budidaya ikan konsumsi yang baik dan benar secara teknologi dan pengelolaan lingkungannya," ujar Dianita, Kepala Seksi Perikanan Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat, Rabu (10/4).

Menurut Dianita, masyarakat, khususnya pembudidaya ikan konsumsi harus memahami tata cara budidaya yang baik dan benar sesuai lingkungan.

"Budidaya yang baik dan benar itu sehat ikannya dan masyarakatnya," kata Dianita.

Ia menyebutkan, kegiatan kali ini diikuti 20 peserta yang mayoritas berasal dari pembudidaya ikan konsumsi. Dalam pembinaan ini, peserta diajarkan mengenai cara membudidaya ikan konsumsi jenis lele, nila dan gurame.

"Mereka secara teknik sudah paham, tetapi secara teknologi belum," ucapnya.

Sri (60), salah satu peserta yang baru memulai usaha budidaya ikan mengaku sangat dengan adanya kegiatan ini.

"Buat kita yang pemula jadi bisa tahu lebih banyak budidaya ikan konsumsi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
50 Pembudidaya Ikan Ikuti Pelatihan Pembuatan Pakan

50 Pembudidaya Ikan Ikuti Pelatihan Pembuatan Pakan

Selasa, 09 April 2019 3832

 PPSU dan LMK Budidaya Ikan Lele Di Kolam Kantor Kelurahan Serdang

Ada Budidaya Lele di Kantor Lurah Serdang

Selasa, 26 Maret 2019 4051

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11126

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 600

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1045

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 588

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 972

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks