Sudin KUKMP Jakpus Tambah Satu Loksem Baru

Kamis, 28 Februari 2019 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Andry 2307

Sudin KUKMP Jakpus Tambah Satu Loksem Baru

(Foto: doc)

Suku Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan (KUKMP) Jakarta Pusat akan menambah satu lokasi sementara (loksem) baru bagi pedagang kaki lima (PKL).

Kita akan menambah loksem di belakang pos polisi Bundaran Hotel Indonesia (HI)

Dengan adanya penambahan ini, total loksem di Jakarta Pusat akan menjadi 54 unit.

"Kita akan menambah loksem di belakang pos polisi Bundaran Hotel Indonesia (HI). Sekarang sedang tahap pembangunan," ujar Bangun Richard, Kepala Suku Dinas KUKMP Jakarta Pusat, Kamis (28/2).

Richard menjelaskan, loksem baru ini nantinya akan diisi para PKL makanan dan minuman. Hingga akhir 2018, pihaknya terhitung telah menambah delapan loksem.

Masing-masing tersebar di Jalan Juanda III, Jalan Kingkit I, Jalan Cibunar, Jalan Pembangunan, Jalan B, Jalan Cempaka Putih Raya, Jalan Cempaka Putih Barat XXVI dan Jalan Karet Abdul Jalil.

"Jadi totalnya kita akan memiliki 54 loksem," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Loksem dan Lokbin di Sejumlah Lokasi Direhab

Dinas KUKMP Renovasi Ringan 22 Lokbin dan Loksem

Selasa, 18 Desember 2018 2718

 Pemkot Jakut Kaji Penetapan Loksem Tanah Pasir

Pemkot Jakut Kaji Penetapan Loksem Tanah Pasir

Selasa, 19 Februari 2019 3441

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 797

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1303

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1172

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1687

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 610

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks