Realisasi Penerimaan Pajak di Koja Capai 112 Persen

Jumat, 21 Desember 2018 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 4456

Realisasi 8 Jenis Pajak di Koja Capai 112 Persen

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Realisasi penerimaan delapan jenis pajak di Unit Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (UPPRD) Kecamatan Koja, Jakarta Utara, hingga Kamis (20/12) sudah mencapai Rp 188,9 miliar atau sekitar 112,60 persen dari target yang ditetapkan tahun ini sebesar Rp 167,8 miliar.

Kontribusi terbesar dari PBB-P2 sekitar Rp 149,7 miliar atau 107,5 persen dari target

Kepala Unit Pelayanan Pajak dan Retribusi Daerah (UPPRD) Kecamatan Koja, Nirmalasari mengatakan, kedelapan jenis pajak tersebut yakni, pajak hotel, hiburan, restoran, parkir, reklame, air tanah, bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB), serta pajak bumi bangunan perkotaan dan perdesaan (PBB-P2).

"Kontribusi terbesar dari PBB-P2 sekitar Rp 149,7 miliar atau 107,5 persen dari target," katanya, Jumat (21/12).

Selanjutnya, pemasukan terbesar kedua berasal dari pajak BPHTB sebesar Rp 26,1 miliar atau sekitar 179 persen dari target sebesar Rp 14,6 miliar. Sedangkan pemasukan terkecil berasal dari pajak air tanah sebesar Rp 25,3 juta.

Menurut Nirmala, minimnya raihan pajak air tanah lantaran wilayah Kecamatan Koja didominasi kawasan permukiman penduduk yang sudah menggunakan air pipanisasi.

"Selama ini petugas kita memanfaatkan akhir pekan melakukan penagihan door to door. Upaya ini akan terus kita lakukan hingga akhir tahun," tandasnya.

BERITA TERKAIT
35 Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakut Ditagih Secara Langsung

350 Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakut Ditagih Secara Langsung

Selasa, 11 Desember 2018 2825

empat wajib pajak

Realisasi Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor di Jakut Meningkat

Rabu, 12 Desember 2018 2572

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2422

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 765

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 850

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1270

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 553

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks