Warga Jakpus Ikuti Pelatihan Daging Ayam ASUH

Kamis, 29 November 2018 Reporter: Rezki Apriliya Iskandar Editor: Rio Sandiputra 2667

 Sudin KPKP Jakpus Gelar Pelatihan Pengembangan Kewirausahaan Terpadu Bidang Peternakan

(Foto: Rezki Apriliya Iskandar)

Sebanyak 352 warga mengikuti pelatihan Pengembangan Kewirausahaan Terpadu (PKT) bidang peternakan yang diselenggarakan oleh Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Jakarta Pusat, Kamis (29/11).

Jadi materi pelatihannya ini mengenai daging ayam sehat, utuh dan halal (ASUH). Penjualannya sendiri dalam bentuk dingin atau beku

Kepala Seksi (Kasi) Peternakan Sudin KPKP Jakarta Pusat, Hasudungan mengatakan, para peserta akan melalui 7P, yakni pendaftaran, setelah lolos seleksi pelatihan yang dilakukan. Kemudian akan ada pendampingan, bantuan perizinan usaha, pemasaran produk, pembuatan laporan keuangan dan permodalan.

"Jadi materi pelatihannya ini mengenai daging ayam sehat, utuh dan halal (ASUH). Penjualannya sendiri dalam bentuk dingin atau beku," ujarnya.

Kegiatan tersebut dilakukan sekaligus menunjang Peraturan Daerah (Perda) Provinsi DKI Jakarta Nomor 4 Tahun 2007 tentang Pengendalian Pemeliharaan dan Peredaran Unggas, di mana nantinya tidak ada lagi tempat pemotongan ayam di pasar ataupun permukiman.

Pelatihan ini berlangsung sejak 15-26 November dilakukan secara bergantian. Lokasi pelatihan di RPTRA Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang; RPTRA Kejora, Kecamatan Gambir; RPTRA Mardani Asri, Kecamatan Cempaka Putih; RPTRA Rawa Indah, Kecamatan Johar Baru; dan RPTRA Jaya Molek, Kecamatan Sawah Besar.

"Kemudian di kantor Kelurahan Kebon Sirih Kecamatan Menteng, kantor Kecamatan Senen dan di Kelompok Tani Hijau Mandiri, Kecamatan Kemayoran," tandasnya.

BERITA TERKAIT
75 Pedagang di Kepulauan Seribu Utara Ikuti Sosialisasi Ayam ASUH

75 Pedagang di Kepulauan Seribu Utara Ikuti Sosialisasi Daging Ayam ASUH

Jumat, 27 Juli 2018 2026

Sudin KPKP Kepulauan Seribu Sosialisasi Budidaya Tanaman Hidroponik

Sudin KPKP Kepulauan Seribu Sosialisasi Budidaya Tanaman Hidroponik

Kamis, 29 November 2018 2396

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2509

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1138

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 558

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 636

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 960

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks